Senin 22 Jun 2020 16:39 WIB

Inter tak akan Jual Lautaro Martinez

Selain diincar Barca, Martine juga sedang dibidik Real Madrid.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Muhammad Akbar
Gelandang Inter Milan Lautaro Martinez merayakan gol cepatnya ke gawan Dortmund di Signal Iduna Park, Rabu (6/11) dini hari WIB.
Foto: EPA
Gelandang Inter Milan Lautaro Martinez merayakan gol cepatnya ke gawan Dortmund di Signal Iduna Park, Rabu (6/11) dini hari WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN --Striker Inter Milan, Lautaro Martinez, sedang jadi incaran Barcelona, meski pemain internasional Argentina itu dibanderol 111 juta euro.

Martinez menikmati kariernya di San Siro, dengan mencetak 16 gol dalam 31 penampilan musim ini. Selain diincar Barca, Martine juga sedang dibidik oleh Real Madrid.

Namun, CEO Inter Marotta, percaya diri klubnya bisa menahan agar Martinez tidak hengkang pada bursa transfer musim panas tahun ini. Ia menegaskan, Martinez tak minta klub untuk melepasnya akhir musim ini.

''Semua orang tahu Lautaro Martinez jadi perhatian klub lain di bursa transfer. Kualitasnya luar biasa dan banyak yang akan senang bernegosiasi dengan kami,'' ungkap Marotta, dikutip dari theworldgames, Senin (22/6).

Marotta menyatakan tak berniat menjual pemain terbaiknya tersebut. Sehingga, jika pemain tidak minta dijual, maka mereka akan bertahan lebih lama lagi. Walaupun, Martinez memang tersanjung dengan ketertarikan klub-klub besar, namun tak pernah menyatakan ingin pergi.

''Saya sangat optimistis bahwa kami akan melihatnya bermain untuk kami lagi musim depan,'' ujar dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement