Selasa 16 Jun 2020 13:28 WIB

Pelatih Dortmund tak Tahu Pasti Masa Depan Jadon Sancho

Dortmund belum tahu masa depan dua pemain pentingnya, yaitu Sancho dan Hakimi.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Endro Yuwanto
Jadon Sancho
Foto: EPA-EFE
Jadon Sancho

REPUBLIKA.CO.ID, DORTMUND -- Pelatih Borussia Dormund, Lucien Favre mengatakan, ia tidak mengetahui apakah Jadon Sacho akan bertahan setelah akhir musim. Pemain 20 tahun tersebut dikait-kaitkan dengan kepindahannya ke Manchester United (MU).

MU terterik kepada Sancho karena penampilannya yang luar biasa musim ini, yaitu 17 gol dan 17 assist, dalam 29 pertandingan di Bundesliga Jerman.

Favre mengakui masa depan pemain Inggris itu masih belum jelas jelang jendela transfer musim panas ini. Ia juga akan melihat apakah Dortmund bisa mengamankan kesepakatan permanen Achraf Hakimi sebelum membicarakan masa depan Sancho.

"Kami akan melihat setelah musim. Tentu saja, pemain akan pergi. Kami berharap para pemain akan tetap bertahan, tetapi ada kemungkinan bahwa pemain akan pergi," kata Favre dilansir dari Sportsmole, Selasa (16/6).

Saat ini, Favre menegaskan, timnya sedang menghadapi ketidakpastian masa depan dua pemain pentingnya, yaitu Sancho dan Hakimi. Keduanya akan sangat baik bagi Favre dalam menjalankan skuat di masa akan datang jika semuanya bertahan. “Tapi kami akan lihat apa yang akan dilakukan, apakah itu di pertahanan, lini tengah, atau serangan,” ujarnya.

Sancho telah bermain sebanyak 41 pertandingan di semua kompetisi musim ini. Rinciannya, 29 laga di Bundesliga, delapan kali di Liga Champions, tiga laga di DFB-Pokal, dan satu pertandingan di DFL-Supercup. Ia membawa Dortmund berada di urutan kedua klasemen musim ini.

Dortmund juga sedang mencoba membuat kesepakatan mempermanenkan Hakimi. Bek milik Real Madrid tersebut bermain bagus di musim keduanya bersama Dortmund. Hakimi bahkan diincar Manchester City.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement