Jumat 05 Jun 2020 13:46 WIB

Tubuh Kekar Mike Tyson Dituding Hasil Konsumsi Steroid

Steroid sejauh ini dikenal sebagai obat yang dapat meningkatkan massa otot

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Muhammad Akbar
mike tyson
Foto: youtube
mike tyson

REPUBLIKA.CO.ID, FLORIDA — Petarung kelas berat asal Rusia, Sergei Kharitonov memberikan komentar tentang bentuk tubuh Mike Tyson yang masih berotot ketika usianya sudah 53 tahun.

Menurut Kharitonov bentuk tubuh Tyson yang masih berotot karena dia mengonsumsi obat dari zat golongan steroid. Steroid sejauh ini dikenal sebagai obat yang dapat meningkatkan massa otot, umumnya untuk kebutuhan estetika tubuh.

"Dia gunakan obat, tetapi sepertinya baik-baik saja. Apalagi tidak akan ada tes doping. “Dia mengonsumsi sejenis testosteron, dan beberapa jenis produk kesehatan lainnya,” kata Kharitonov, dilansir dari Lowkickmma, Jumat (5/6).

Kharitonov pun mempertanyakan dengan usia Tyson saat ini dengan kebugaran yang sudah dipertontonkannya. “Rasanya hanya dengan steorid karena tak ada pilihan lainnya lagi,” ujarnya.

Sebagaimana diketahui Tyson telah menjadi berita utama dalam beberapa pekan terakhir karena pengumumannya yang ingin kembali naik ring. Sejumlah nama calon lawan bermunculan seperti Evander Holyfield dan termasuk Kharitonov sendiri.

Kharitonov meyakini Tyson mengonsumsi obat berdasarkan pengalamannya sendiri untuk meningkatkan kekuatan tubuhnya ketika masih di militer. Ia mengakui di militer pernah meminum suplemen untuk menjadi obat penguat.

“Di tahun ketiga atau keempat saya, ketika semua orang berlatih beban, teman-teman saya membawa nandrolone. Saya menyuntikkan diri saya, agar terlihat bagus, untuk memiliki tubuh yang baik. Saya ingat otot-otot saya seperti batu,” tuturnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement