Ahad 17 May 2020 23:59 WIB

Erick Tohir Gandeng Pemuda Salurkan Sembako ke Panti Asuhan

Jembatan silaturahim antara BUMN dengan masyarakat terutama yang terdampak Covid-19.

Menteri BUMN Erick Tohir menggandeng para relawan dari 50 organisasi dan komunitas pemuda untuk menyalurkan bantuan sembako ke seribu panti asuhan.
Foto: istimewa
Menteri BUMN Erick Tohir menggandeng para relawan dari 50 organisasi dan komunitas pemuda untuk menyalurkan bantuan sembako ke seribu panti asuhan.

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Menteri BUMN Erick Tohir menggandeng berbagai elemen organisasi pemuda dan mahasiswa dalam penyaluran bantuan sembako untuk wilayah Jakarta, Depok, Tangerang, dan Bekasi.  Bantuan ini akan disalurkan kepada 1.000 panti asuhan melibatkan para relawan dari 50 organisasi dan komunitas pemuda.

Menteri BUMN Erick Thohir menyatakan bahwa pemberian bantuan ini merupakan respon dari kementerian yang dipimpinnya untuk membantu masyarakat menghadapi pandemi Covid-19. "Bantuan ini disalurkan kepada masyarakat yang terdampak Covid-19 dalam hal ini saudara-saudara kita di panti asuhan," ucap Erick Thohir setelah penyaluran di komplek pergudangan PT Bhanda Ghara Reksa (Persero) Divre DKI Jakarta, Jumat (17/5).

Ketua Umum Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Islam Indonesia (PP GPII) Masri Ikoni yang turut hadir mengatakan, pihaknya sangat menyambut baik bantuan dari kementerian BUMN. Sebab masyarakat sedang membutuhkan uluran tangan langsung dari berbagai pihak. Di tengah pandemi yang mengharuskan banyak aktivitas dibatasi ini, menurutnya para pemuda diharapkan dapat turut serta membantu.  "Kami bersama-sama akan membantu penyaluran distribusi ini dengan dibantu oleh TNI Angkatan Udara," jelasnya.

Ketua Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah Razikin mengatakan ada dua poin penting dalam program BUMN menyantuni ini. Pertama, Pak Erick Thohir sangat responsif dan terbuka dengan anak-anak muda. "Saya tahu persis bahwa Program BUMN Menyantuni ini berawal dari diskusi kami anak-anak muda bersama Pak Erick via zoom, pada saat itu saya sendiri yang mengusulkan ada kegiatan BUMN yang melibatkan anak-anak muda, sehingga kemudian dalam pendistribusian paket bantuan dipercayakan kepada anak-anak muda," kata Rajikin. 

Kedua, lanjut Razikin, program ini menjadi jembatan silaturahim antara BUMN dengan masyarakat terutama yang paling terdampak Covid-19. "Saya menyaksikan langsung di lapangan, antusiasme para anak panti asuhan menerima paket bantuan ini sungguh mengharukan. Program ini sangat baik, tepat waktu, dan tepat sasaran," ujarnya.

Sementara itu Ketua Umum Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) Benidiktus Papa, mengatakan bantuan seperti itu sangat penting di kala masyarakat sedang beribadah tetapi harus menjaga kesehatan dengan tetap berada di rumah. 

"Kita berterima kasih kepada Kementerian BUMN yang telah melibatkan organisasi kepemudaan untuk menyalurkan bantuan kepada masyarakat khususnya panti asuhan yang terdampak Covid-19. Tentu sebagai anak bangsa, kita harus selalu berpegangan tangan melawan wabah covid-19," ujarnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement