Jumat 15 May 2020 16:16 WIB

Mengenal Aturan Baru Bundesliga

Bundesliga akan kembali digelar setelah berhenti sejak Maret lalu.

Rep: Hartifiany Praisa/ Red: Agung Sasongko
Suasana Kursi kosong di stadion klub sepak bola Bundesliga Jerman Borussia Moenchengladbach di Moenchengladbach, Jerman, Kamis (16/4). Semua acara besar di Jerman ditangguhkan karena wabah koronavirus hingga akhir Agustus, Jerman Bundesliga menangguhkan semua pertandingan hingga 30 April 2020.
Foto: AP/Martin Meissner
Suasana Kursi kosong di stadion klub sepak bola Bundesliga Jerman Borussia Moenchengladbach di Moenchengladbach, Jerman, Kamis (16/4). Semua acara besar di Jerman ditangguhkan karena wabah koronavirus hingga akhir Agustus, Jerman Bundesliga menangguhkan semua pertandingan hingga 30 April 2020.

REPUBLIKA.CO.ID, BERLIN -- Bundesliga akan kembali digelar setelah berhenti sejak Maret lalu. Namun ada aturan yang disetujui ketika memulai lagi kompetisi di tengah pandemik virus corona.

Sebanyak 36 klub di Bundesliga dan Bundesliga 2 setuju atas aturan yang akan berlaku saat kompetisi mulai pada akhir pekan ini. Dimana jika musim harus dibatalkan, liga akan berakhir dengan klasemen yang sama sebelum saat liga dihentikan. 

Baca Juga

Dilansir dari laman Marca, dua tim terbawah akan degradasi, sedangkan pemimpin klasemen akan dinobatkan sebagai juara musim 2019/2020. 

Di sisi lain, klub juga sudah setuju atas kemungkinan pergantian lima pemain. Dimana sebelumnya pergantian hanya mengizinkan tiga pemain saja termasuk di paruh waktu dan perpanjangan waktu akhir babak.

Keputusan tersebut disetujui sebagai pedoman protokol kesehatan. Termasuk adanya perubahan tempat pertandingan karena alasan keamanan medis.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement