Senin 04 May 2020 09:23 WIB

Skuat Inter Diizinkan Gunakan Fasilitas Latihan

Victor Moses dan rekan setimnya di Inter berencana kembali latihan.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Agung Sasongko
Pemain Inter Milan, Victor Moses.
Foto: AP Photo/Antonio Calanni
Pemain Inter Milan, Victor Moses.

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Victor Moses dan rekan setimnya di Inter berencana kembali latihan setelah Pemerintah Italia mengendurkan kebijakan lockdown. Moses akan kembali ke pusat latihan Inter di Suning Training Centre, di tengah pandemi corona. Seperti liga top lain di dunia, Seri A sudah dihentikan sejak Maret lalu untuk mencegah penyebaran Covid-19.

Moses, yang merupakan mantan pemain internasional Nigeria, saat ini bisa kembali menggunakan fasilitas latihan klub. Moses bergabung ke San Siro, setelah dipinjamkan Chelsea, sesudah membatalkan kontrak di Fenerbache. Meskipun, sesi yang akan dilakukan baru berupa latihan individu untuk menghormati aturan social distancing.

"FC Internazionle Milano mengumumkan bahwa pemain skuat utama klub, atas dasar sukarela, bisa menggunakan lapangan di Suning Training Centre di Appiano Gentile dalam beberapa hari mendatang untuk aktivitas individu," kata klub, dalam sebuah pernyataan, dikutip dari Goal, Senin (4/5).

Sementara itu, aktivitas berkelompok masih akan diputuskan dan dikomunikasikan sesegera mungkin setelah kerangka aturan yang sedang disiapkan selesai. Namun, Inter masih menutup fasilitas lain, kecuali fasilitas kesehatan dan teknis, untuk memastikan kemanan lingkungan dan atlet.

Ada laporan juga kalau beberapa klub menolak memulai kembali kompetisi. Namun, keputusan harus dibuat berdasarkan kesepakatan 20 tim dan Federasi Sepak Bola Italia (FIGC).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement