Sabtu 28 Mar 2020 04:46 WIB

100 Kata Bijak Umar bin Khattab (3)

Kata-kata bijak Umar bin Khattab bisa menjadi nasihat.

100 Kata Bijak Umar bin Khattab. Foto: 100 Kata Bijak Umar bin Khattab. Foto: Ilustrasi Sahabat Nabi
Foto: MgIt03
100 Kata Bijak Umar bin Khattab. Foto: 100 Kata Bijak Umar bin Khattab. Foto: Ilustrasi Sahabat Nabi

REPUBLIKA.CO.ID, MADINAH -- Umar bin Khattab RA merupakan sosok yang mulia dan agung. Dalam sebuah riwayat disebutkan:

حَدَّثَنَا أَبُو سَلَمَةَ يَحْيَى بْنُ خَلَفٍ حَدَّثَنَا عَبْدُ الْأَعْلَى عَنْ مُحَمَّدِ بْنِ إِسْحَقَ عَنْ مَكْحُولٍ عَنْ غُضَيْفِ بْنِ الْحَارِثِ عَنْ أَبِي ذَرٍّ قَالَ سَمِعْتُ رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ يَقُولُ إِنَّ اللَّهَ وَضَعَ الْحَقَّ عَلَى لِسَانِ عُمَرَ يَقُولُ بِهِ

Baca Juga

Telah menceritakan kepada kami Abu Salamah Yahya bin Khalaf berkata, telah menceritakan kepada kami Abdul A'la dari Muhammad bin Ishaq dari Makhul dari Ghudlaif bin Al Harits dari Abu Dzar ia berkata; Aku mendengar Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Sesungguhnya Allah meletakkan kebenaran pada lisan Umar yang senantiasa dia ucapkan."

Sementara, Ali bin Abi Thalib menyebutkan: "Orang yang paling baik dari kalangan umat ini, setelah Nabi SAW, adalah Abu Bakar, selanjutnya Umar."

Semasa hidupnya, Umar bin Khattab memberikan banyak nasihat-nasihat berupa petuah dan kata-katanya. Dalam buku Sang Legenda Umar bin Khattab  karya Yahya bin Yazid Al Hukmi Al Faifi, dicatat ada 100 petuah dan nasihat Umar bin Khattab, yaitu:

21. "Janganlah sekali-kali orang-orang yang tidak mengerti agama dan tidak bisa menimbang timbangan dengan adil, berdagang di pasar!"

22. Tuntutlah ilmu. Dan, belajarlah dari ilmu itu tentang ketentraman dan kelemah-lembutan!"

23. "Bergaullah dengan budi pekerti mulia, dan jadikanlah orang-orang sebagai sahabat dalam beramal dan beribadah!"

24. "Setiap orang yang dianugerahi nikmat pasti ada saja orang yang dengki kepadanya. Ketahuilah! Seandainya setiap orang bisa lebih kuat dari sebatang tanaman gandum, maka pasti ada saja angin yang akan menggoyahkannya. Satu kalimat tajam yang terucap mengenai sasaran tidak akan ada yang mendengarkannya!"

25. "Barang siapa yang datang ke Baitullah dengan ikhlas tanpa ada niat lain, kemudian bertawaf, maka orang tersebut akan suci layaknya ketika dia keluar dari rahim ibunya."

26."Umar berkata kepada Saad bin Abi Waqqash, "Sungguh Allah jika mencintai hamba-Nya, maka Dia akan membuat orang lain mencintai hamba-Nya. Maka Dia akan membuat orang lain mencintai hambNya itu. Maka, perhatikanlah terus kedudukanmu di hadapan Allah sebagaimana kedudukanmu di depan rakyat. Dan ketahuilah, bahwa apa yang ada di tanganmu, di mata Allah adalah seperti yang ada di mata mereka."

27. "Hidup sendiri lebih baik dari pada berteman dengan orang jahat!"

28. "Orang berakal bukan berarti bisa mengenali mana yang baik dan yang buruk. Tetapi orang berakal adalah yang mengetahui mana yang lebih baik dari dua hal buruk."

29. "Setiap sesuatu ada pucuknya. Dan pucuk kebaikan adalah menyegerakannya."

30. Seringkali Umar berpidato dan berkata, "Saya adalah yang beruntung di antara kalian, karena saya bisa menjaga sifat rakus dan tamak, nafsu dan amarah."

 

Baca juga:

https://republika.co.id/berita/q7xqi3430/100-kata-bijak-umar-bin-khattab-7

https://republika.co.id/berita/q7uo6c430/100-kata-bijak-umar-bin-khattab-6

https://republika.co.id/berita/q7uo1f430/100-kata-bijak-umar-bin-khattab-5

https://republika.co.id/berita/q7unwt430/100-kata-bijak-umar-bin-khattab-4

https://republika.co.id/berita/q7uns6430/100-kata-bijak-umar-bin-khattab-3

https://republika.co.id/berita/q7unnf430/100-kata-bijak-umar-bin-khattab-2

https://republika.co.id/berita/q7unha430/100-kata-bijak-umar-bin-khattab-1

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement