Jumat 20 Mar 2020 13:01 WIB

Pemulihan Eden Hazard Berjalan Lebih Cepat

Pemulihan cedera Gelandang Real Madrid Eden Hazard berjalan positif

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Agung Sasongko
Eden Hazard berlatih bersama rekan-rekannya di Real Madrid.(EPA-EFE/RODRIGO JIMENEZ)
Foto: EPA-EFE/RODRIGO JIMENEZ
Eden Hazard berlatih bersama rekan-rekannya di Real Madrid.(EPA-EFE/RODRIGO JIMENEZ)

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Pemulihan cedera Gelandang Real Madrid Eden Hazard alami perkembangan signifikan. Dikutip dari AS, Jumat (20/3), tim medis untuk Los Blancos telah mengkonfirmasi bahwa perkembangan dari hasil operas akibat fibula yang robek berjalan positif.

Kabar ini jadi penting bagi pemain internasional Belgia tersebut, dimana dua pekan pertama usai operasi jadi masa penentuan periode pemulihan. Sebelumnya dilaporkan, Hazard mengkarantian diri di rumahnya di Madrid, keputusan yang dibuat oleh klub setelah pemain basket mereka positif terkena COVID-19.

Baca Juga

Mantan penyerang Chelsea itu kembali dari Dallas dan akan menjalani rehabilitasi di Spanyol. Seperti rekan setim lainnya, dia punya program yang spesifik selama periode isolasi dan akan terus dipantau dan diberi saran oleh profesional.

Penghentian sementara Liga Spanyol, sebagaimana kompetisi Eropa akibat COVID-19, jadi momen menguntungkan untuk Hazard. Alih-alih kehilangan pertandingan selama pemulihan, dia bisa berjuang untuk kembali bugar dan berharap bisa tampil kembali tepat waktu.

Prediksi awal Hazard akan menepi selama dua sampai tiga bulan. Jadi, berdasarkan proyeksi saat ini, Hazard akan kembali tepat waktu. Penundaan Piala Eropa 2020 juga jadi salah satu kabar positif bagi pemain berusia 29 tahun itu. Sehingga, ia bisa membela Belgia dengan persiapan matang. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement