Senin 30 Mar 2020 00:14 WIB

Infografis 5 Makanan Ini Bantu Tingkatkan Imunitas Tubuh

Tubuh kita perlu asupan yang tepat untuk membantu menjaga sistem kekebalan tubuh.

Foto: Republika.co.id
Makanan penambah imunitas tubuh.

REPUBLIKA.CO.ID, Tubuh kita perlu asupan yang tepat untuk membantu menjaga sistem kekebalan tubuh. Sistem kekebalan tubuh yang kuat mampu menjaga tubuh dari berbagai serangan penyakit.

Berikut di antaranya:

1. Paprika merah

Paprika merah memiliki kandungan vitamin C dua kali lipat jeruk. Sayuran ini juga merupakan sumber beta karoten yang baik untuk menjaga kesehatan mata dan kulit.

2. Brokoli

Brokoli mengandung banyak vitamin, mineral, antioksidan dan serat. Brokoli merupakan salah satu sayuran tersehat, apalagi jika tak dimasak terlalu lama.

3. Bawang putih

Bawang putih bisa ditemukan dihampir semua masakan. Bawang ini mampu memerangi infeksi, menurunkan tekanan darah dan pemberlambat pengerasan pembuluh darah.

4. Jahe

Jahe mampu mengurangi peradangan dan mengatasi sakit tenggorokan. Rimpang satu ini mampu mengurangi rasa sakit kronis serta memiliki sifat penurun kolesterol.

5. Bayam

Bayam kaya akan vitamin C, beta karoten dan antioksidan. Konsumsi bayam mampu meningkatkan kemampuan tubuh melawan infeksi yang menyerang sistem kekebalan.

n Gita Amanda

Sumber: Healthline.com

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement