Kamis 19 Jul 2018 16:11 WIB

Bawa Obor Asian Games, Dian Sastro Dapat Medali

Dian Sastro bertugas membawa api obor dari Keprabon hingga Rutan Kelas I Surakarta

Rep: Andrian Saputra/ Red: Hazliansyah
Artis,  Dian Sastro saat melakukan sesi foto  bersama Republika di Jakarta, Rabu (11/7).
Foto: Republika/Iman Firmansyah
Artis, Dian Sastro saat melakukan sesi foto bersama Republika di Jakarta, Rabu (11/7).

REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -- Aktris Dian Sastrowardoyo menjadi salah satu pelari yang dipercaya membawa api obor Asian Games dalam rangkaian Torch Relay Asian Games di Solo, Jawa Tengah, Kamis (19/7). Penuh semangat, pemeran Cinta dalam film "Ada Apa Dengan Cinta" itu menjadi pelari ke-17 dalam rangkaian Torch Realay Asian Games di Solo.

Ia membawa api obor sambil berlari dari Keprabon sampai depan Rutan Kelas I Surakarta. 

Sesampainya di depan Rutan Kelas I Surakarta, Dian Santro menyerahkan obor api Asian Games kepada Wali Kota Solo, F.X Hadi Rudyatmo. Api obor kemudan dibawa hingga titik terakhir di Balai Kota Solo.

Meski demikiian Dian Sastro pun turut serta hingga Balai Kota Solo dan memperoleh medali bersama para pelari lainnya.

“Terima kasih, terima kasih,” tutur Dian.

Rencananya obor api Asian Games akan menginap semalam di Pendaphi Balai Kota Solo. Baru keesokan harinya, Jumat (19/7) obor api Asian Games dibawa ke Malang Jawa Timur.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement