Kamis 15 Mar 2018 06:05 WIB

Asian Games 1982, Awal Cina Jadi Kiblat Olahraga Asia (2)

Cina kini sukses jadi pengoleksi medali terbanyak Asian Games sepanjang masa.

Rep: Gilang Akbar Prambadi/ Red: Endro Yuwanto
Logo Asian Games 1982
Foto: sportskeeda.com
Logo Asian Games 1982

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Asian Games 1982 memperebutkan 614 medali yang terdiri dari 199 emas, 200 perak, dan 215 perunggu. Ratusan medali ini diperebutkan oleh 3.411 atlet dari 33 negara peserta dalam 196 nomor di 21 cabang olahraga (cabor).

Hampir setengah dari jumlah medali yang diperebutkan jatuh ke tangan atlet-atlet Cina dan Jepang. Sejak hari pertama, dua negara bertetangga yang punya sejarah hubungan buruk sebagai imbas praktik kolonialisme ini terus beradu ketangguhan.

Negara lain yang ikut sebagai kontestan seolah hanya jadi penggembira belaka. Total, Cina dan Jepang sukses jadi kolektor terbanyak dengan sama-sama mengumpulkan 153 medali. Kedua negara tersebut sukses mendulang medali lewat berbagai cabor, khususnya atletik.

Namun, Cina berhak menjadi juara umum karena punya koleksi emas lebih banyak. Rinciannya, Cina meraih 61 emas, 51 perak, dan 41 perunggu. Jepang punya koleksi perak dan perunggu lebih banyak tapi kalah dalam jumlah emas. Rinciannya, Jepang meraih 57 emas, 52 perak, dan 44 perunggu.

Ini jadi kemenangan yang menginspirasi Cina untuk terus berkuasa di dunia olahraga Asia hingga sekarang. Sejak saat itu hingga saat ini, Jepang tak pernah lagi bisa kembali ke singgasana yang sebelumnya nyaman diduduki sejak 1951.

Kini, meski baru ikut andil pada gelaran edisi tahun 1974, Cina sukses jadi pengoleksi medali terbanyak Asian Games sepanjang masa. Negara yang dikenal dengan cabor wushu-nya ini total meraih 2.895 medali.

Rinciannya, 1.342 emas, 900 perak, dan 653 perunggu. Jumlah ini bersaing ketat dengan Jepang yang total punya 2.850 atau cuma tertinggal 45 medali saja. Namun, Jepang punya koleksi emas yang tertinggal dari Cina dengan cuma punya 957 medali. Lainnya adalah 980 perak dan 913 perunggu.

BACA JUGA: Asian Games 1982, Awal Cina Jadi Kiblat Olahraga Asia

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement