Kamis 15 Jun 2017 10:04 WIB

UNIS-RS Sari Asih Sepakati Kerja Sama Bidang Kesehatan

Pasien di bangsal rumah sakit (Illustrasi)
Foto: SWABERITA
Pasien di bangsal rumah sakit (Illustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, TANGERANG -- Universitas Islam Syekh Yusuf (UNIS) Tangerang melakukan kerja sama dengan RS Sari Asih. Tujuannya untuk memberikan pelayanan kesehatan gratis bagi mahasiswa dengan membuka klinik di lingkungan kampus.

"Nantinya mahasiswa bisa memanfaatkan layanan ini secara gratis untuk menunjang kesehatannya dalam menjalankan kegiatan belajar mengajar," kata Ketua Yayasan Islam Syekh Yusuf Hudaya Lactuconsina, Kamis (15/6).

Namun, pelayanan kesehatan yang diberikan sebatas pada penanganan ringan. Bila ada yang perlu tindakan atau pelayanan tingkat tinggi maka akan dirujuk ke rumah sakit.

"Kalau mau ujian biasanya kesehatan menurun karena sibuk mengerjakan tugas. Dengan adanya klinik maka bisa membantu," ujarnya.

Sebagai tahap awal, kerjasama UNIS dengan RS Sari Asih akan berjalan selama satu tahun dan bisa diperpanjang kedepannya. Program ini akan mulai berjalan pada awal bulan September 2017 dan sekarang sedang persiapan ruangan klinik.

Hudaya juga menjelaskan, dipilihnya RS Sari Asih karena dinilai lebih siap dan dekat jika dibandingkan dengan tiga klinik lainnya yang lokasinya di luar Kota Tangerang.

Kemudian, kebutuhan klinik kesehatan di lingkungan kampus karena UNIS akan melakukan proses akreditasi sehingga perlu adanya kelengkapan dan salah satunya adalah bidang kesehatan. "Ini adalah upaya UNIS dalam mempersiapkan akreditasi," ujarnya.

Dr Aditya Maruliana Bintari selaku Direktur RS Sari Asih, menambahkan jika nantinya di klinik tersebut akan disiapkan dokter umum yang siap memberikan pelayanan kesehatan.

UNBegitu juga dengan obat - obatan yang dibutuhkan serta alat kesehatan medis lainnya. Bahkan, kedepannya akan dilaksanakan seminar kesehatan bagi mahasiswa dalam penerapan pola hidup bersih dan sehat.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement