Senin 15 May 2017 18:11 WIB

FIA Sanksi Denda Force India

Pembalap Force India, Sergio Perez pada GP Spanyol di Sirkuit Catalunya, Barcelona, akhir pekan lalu.
Foto: EPA/Alejandro Garcia
Pembalap Force India, Sergio Perez pada GP Spanyol di Sirkuit Catalunya, Barcelona, akhir pekan lalu.

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA – Dua pembalap Force India meraih hasil terbaik sejauh musim ini pada seri balapan GP Spanyol, akhir pekan lalu. Meski Sergio Perez dan Esteban Ocon berhasil finis keempat dan kelima, tim berbasis di Inggris ini harus menerima sanksi denda 25 ribu euro setelah dinilai melanggar aturan pencantuman nomor pembalap pada mobil.

FIA baru saja menerapkan kebijakan setiap nomor pembalap harus terlihat jelas di mobil masing-masing. Aturan ini mulai diterapkan pada GP Spanyol dan membuat tampilan nomor pembalap di moncong mobil dan bagian samping terlihat berbeda. Force India menjadi satu-satunya tim yang dinilai tidak menampilkan nomor pembalap terlihat semestinya.

FIA menilai, Force India yang mobilnya didominasi warna merah muda, telah gagal menerapkan aturan baru tersebut. Wakil Prinsipal Force India, Bob Fernley mengapresiasi aturan baru pencantuman nomor pembalap pada mobil. Namun, menurutnya, aspek komersial juga harus diperhatikan. “Saya pikir mungkin saat semua perjanjian komersial yang kami punya, dan juga tim lain, mereka (FIA) harus mempunyai standardisasi penempatan nomor pembalap,” kata Fernley.

sumber : Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement