Jumat 17 Mar 2017 06:25 WIB

Honda Luncurkan MPV Premiun Odyssey Rp 718 Juta

Rep: Rossi Handayani/ Red: Winda Destiana Putri
Honda MPV Premiun Odyssey
Foto: Republika/ Rossi Handayani
Honda MPV Premiun Odyssey

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Honda Prospect Motor (HPM) meluncurkan model terbaru dari generasi kelima Honda Odyssey di Jakarta, Kamis (16/3). All New Honda Odyssey kini hadir dengan tampilan yang lebih eksklusif dan beberapa sentuhan pada eksterior, dengan harga Rp 718 juta untuk 2.4 L Prestige.

"Honda Odyssey menjadi tolak ukur kendaraan premium dalam desain yang prestise, teknologi hingga fitur keselamatan," kata Tomoki Uchida, Presiden Direktur HPM yang mengakhiri masa jabatannya (16/3), di Jakarta pada saat peluncuran.

Tomoki melanjutkan, dari segi eksterior, New Odyssey semakin mewah dengan New Black Front Grill, kombinasi warna smoke chrome, dan hitam yang elegan. Penyegaran juga ditampilkan melalui fog lamp yang dilengkapi dengan Black Garnish dan desain baru Alloy Wheel 17 inci yang lebih tegas.

Sebelumnya Oddyssey diperkenalkan pada 2014, generasi kelima tampil dengan konsep baru dan fitur-fitur terdepan di kelasnya. Selain beberapa perubahan baru pada eksterior. Honda Odyssey juga dilengkapi dengan Projector Headlight, Power Sliding Door with Outer Courtesy Light, Sliding Sunroof with Pinch Free, Active Cornering Light, Side Sill. LED High Mount Stop Lamp, LED Rear Combination Light & LED Daytime Running Light, Auto Leveling Headlight dan Auto Headlight.

Kabin All New Honda Odyssey dirancang untuk memberikan kenyamanan bagi pengemudi, maupun penumpang. Pengemudl dapat mengatur posisi menyetir senyaman mungkin dengan Tilt & Telescopic Steering Wheel, dan Arm Rest. Sedangkan untuk kenyamanan penumpang baris pertama, menggunakan empat Way Power Seat Adjuster, dan penumpang baris kedua dihadirkan dengan Premium Craddle Seat + Ottoman.

Untuk kenyamanan seluruh penumpang, tersedia tiga Zone Auto AC dan Side Sunshade di kaca pintu belakang. Sistem tiga Steps Reclining Type Magical Storage,  memberikan kemudahan untuk melipat bangku baris ketiga secara rata dalam tiga langkah mudah, untuk mendapatkan ruang kargo yang lebih lega.

“Kami selalu berusaha untuk terus menghadirkan inovasi dalam setiap produk untuk menjawab kebutuhan dari konsumen, termasuk dengan menghadirkan beberapa perubahan yang membuat produk ini tetap segar dan memberi nilai lebih bagi konsumen," ujar Jonfis Fandy, Marketing & After Sales Service Director PT HPM.

All New Honda Odyssey dibekali dengan mesin 2.4 liter DOHC i-VTEC, dengan Earth Dreams Technology yang menghasilkan tenaga sebesar 175 PS pada 6.200 rpm, dan torsi maksimal 23 Kg.m pada 4.000 rpm. Honda Odyssey hadir dengan transmisi CVT, yang disempurnakan untuk menghasilkan keseimbangan antara mesin yang responsif dari putaran rendah dan tetap irit bahan bakar.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement