Sabtu 29 Mar 2014 15:20 WIB

Hamilton Rela Rosberg Menangi GP Malaysia

Rep: Adi Wicaksono/ Red: Didi Purwadi
Nico Rosberg
Foto: AP
Nico Rosberg

REPUBLIKA.CO.ID, KUALALUMPUR -- Pebalap Mercedes asal Inggris, Lewis Hamilton, berambisi memetik kemenangan perdana GP Malaysia yang bakal digelar pada Ahad (30/3). Namun demikian, Hamilton rela jika rekan setimnya Nico Rosberg yang ternyata memenangkan GP Malaysia.

''Jika Rosberg yang menjadi juaranya, saya sama sekali tidak masalah,'' kata Hamilton seperti dikutip Autosport.

Hamilton mengatakan dirinya atau Rosberg yang nanti memenangkan GP Malaysia itu akan memberikan kemenangan beruntun bagi Mercedes di awal musim ini. Rosberg sebelumnya sukses memenangkan seri pembuka GP Australia.

Hamilton sejatinya juga tampil impresif di Australia. Ia berhasil mencatatkan waktu tercepat pada sesi kualifikasi.

Namun, pada sesi balapan, ia mengalami masalah mesin dan harus menepi pada lap ketiga. "Setiap kegagalan memberikan kesempatan pada kami untuk memahami mobil dengan lebih baik lagi," papar Hamilton.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement