Kamis 22 Sep 2016 20:40 WIB

Papua Pertahankan Medali Emas Lempar Lembing

Rep: Bambang Noroyono/ Red: Andri Saubani
Logo PON XIX 2016 Jabar
Foto: ANTARA News/Sapto Heru Purnomojoyo
Logo PON XIX 2016 Jabar

REPUBLIKA.CO.ID, CIBINONG – Dua atlet putra Papua, kuasai podium perolehan medali di nomor lempar lembing PON Jabar XIX 2016. Pelempar lembing Agustinus Mahuze dan Agustinus Abadi Ndiken berhasil meraih medali emas dan perak untuk cabang olahraga atletik tersebut.

Lemparan Mahuze tercatat di 68,81 meter. Sedangkan Abadi, melempar lembing sejauh 67,65 meter. Sementara pelempar dari Sumatra Utara (Sumut) Abdul Hafiz, meraih medali perunggu dengan catatan lemparan sejauh, 64,61 meter.

Mahuze mengatakan, target medali emas di cabang atletik memang menjadi prioritas Papua. Menurutnya, di tim lempar lembing, minimal bisa membawa pulang dua medali emas. “Kita dari Papua, harus bisa punya (medali) emas dari PON ini," kata dia usai pertandingan di Stadion Pakansari, Bogor, Kamis (22/9).

Mahuze sebetulnya bukan atlet baru di pesta olahraga nasional empat tahunan ini. Nama Mahuze, juga pernah tercatat sebagai peraih medali emas lempar lembing saat PON Riau 2012. Lemparan lembing Mahuze di PON Jabar tahun ini, menjadi lemparan terbaiknya. Saat tampil di PON empat tahun lalu lemparan Mahuze tercatat 64,84 meter.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement