Kamis 07 Jul 2016 06:37 WIB

Pelatih Portugal Sebut tak Mudah Mengalahkan Timnya

Fernando Santos
Foto: REUTERS/Robert Pratta
Fernando Santos

REPUBLIKA.CO.ID, LYON -- Portugal lolos ke final Piala Eropa 2016 meskipun sepanjang turnamen tampil tak meyakinkan. Pada laga semifinal, skuat asuhan Fernando Santos menaklukkan Wales 2-0 di Stade Olympique Lyonnais, Kamis (7/7) dini hari WIB.

Santos membanggakan penampilan Portugal sepanjang turnamen. Walau terkadang tak meyakinkan dan membosankan, semua, kata Santos, sudah direncanakan sejak awal.

"Portugal selalu punya rencana permainan. Selalu. Dalam menyerang dan bertahan. Tak mudah mengalahkan Portugal," ujar Santos bangga.

Penampilan Portugal kali ini lebih menggigit. Tak seperti sebelumnya pada babak penyisihan, 16 besar, dan perempat final, Cristiano Ronaldo dkk kali ini mampu menang dalam 90 menit dengan mencetak gol sekaligus mencegah lawannya membobol gawang mereka.

Ia mengatakan Portugal selalu punya cara berbeda dalam menghadapi lawan-lawan mereka. Ini, kata Santos, karena lawan-lawan Portugal pun bermain dengan cara berbeda.

Santos mengungkapkan Wales bermain dengan pergerakan bola yang cepat. Sehingga strategi timnya ialah mencegah bola dimainkan di belakang mereka. 

"Ini bukan sekadar tak kebobolan, kamu juga harus mencetak gol. Kami sudah mencetak lebih banyak gol dalam beberapa pertandingan dibandingkan lainnya, tapi kami melakukannya kali ini dan rencana permainan kami berjalan," ujar Santos.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement