Kamis 07 Jul 2016 00:58 WIB

Coleman tak Menyangka Wales Tembus Semifinal Piala Eropa

Pelatih Timnas Wales Chris Coleman
Foto: EPA/MAJA SUSLIN SWEDEN
Pelatih Timnas Wales Chris Coleman

REPUBLIKA.CO.ID, LYON  --  Pelatih Tim Nasional Wales, Chris Coleman, sebelumnya tidak memikirkan dan menyangka bisa tembus semifinal Piala Eropa 2016. Wales bakal menghadapi Portugal pada babak empat besar yang akan dihelat Kamis (7/7) dinihari WIB.

"Saya tidak pernah memikirkan semifinal. Saat saya memikirkan turnamen ini dan melihat grup, saya hanya berpikir hanya bisa lolos dari grup," kata Coleman seperti dilansir laman UEFA, Rabu (6/7).

Namun, Coleman mengakui di dunia sepakbola semuanya bisa terjadi. Saat sesuatu dijalankan dengan baik, maka hasilnya akan baik pula.

Kini Coleman menyerahkan semuanya kepada para pemain untuk berjuang di lapangan dan berharap mampu menembus babak final.

"Ini saatnya dikembalikan kepada para pemain. Bahkan, saat ditangani oleh pelatih terbaik dunia, jika pemain tak bekerja keras, maka hasilnya akan nihil," ucapnya.

Untuk menyongsong laga semifinal yang akan digelar di Stade des Lumieres, Prancis itu, Coleman juga tidak mempermasalahkan status Wales sebagai tidak diunggulkan (underdog).

"Kami tidak keberatan dengan status underdog. Kami saling percaya satu sama lain," kata Coleman menegaskan soal status Wales di Piala Eropa 2016.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement