Jumat 18 Dec 2015 10:11 WIB

Enam Makanan yang tak Bisa Dikonsumsi Bayi

Rep: C32/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Bayi makan
Foto: flickr
Bayi makan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Ada baiknya sebagai orangtua harus memilah-milih mana makanan yang bisa dikonsumsi bayi. Makanan ternyata sangat berpengaruh bagi pertumbuhan dan kesehatan bayi.

Seperti dilansir boldsky, Rabu (16/12) ada enam makan yang tidak bisa dikonsumsi bayi. Pertama makanan yang mengandung banyak garam akan membahayakan ginjal bayi. (Baca: Bunda, tak Semua Makanan Bisa Dikonsumsi Bayi)

Pada dasarnya, bayi belum mempunyai ginjal yang mampu mencerna makanan dengan kandungan garam berlebihan. Selain itu, garam juga tidak baik untuk pertumbuhan otak, sehingga hindarilah pemakaian garam berlebihan pada makanan bayi.

Selanjutnya makanan yang mengandung gula berlebih karena akan merusak gigi bayi. Kerusakan gigi dapat dicegah dengan menghindari buah-buahan, permen, dan salad yang mengandung terlalu banyak gula.

Makanan selanjutnya yaitu madu karena akan mengganggu metabolisme bayi. Selain itu makanan tersebut akan membuat bayi mudah lesu, kurang nafsu makan, dan sembelit. Untuk itu madu harus dihindari sampai bayi mencapai usia satu tahun.

Selain itu kacang dan telur juga akan berakibat buruk yang mengakibatkan bayi sulit bernafas. Bayi di bawah usia 6 bulan memiliki kesulitan dalam mencerna telur juga sehingga harus dihindari sampai usianya mencapai satu tahun.

Makanan terakhir yaitu susu sapi karena bayi tidak mempunyai kemampuan untuk mencerna kandungan lemaknya. Ketika dikonsumsi, dapat menyebabkan ketidaknyamanan pada perut bayi, sehingga yang terbaik adalah memberikan ASI sampai sekitar sepuluh bulan atau satu tahun.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement