Kamis 26 Nov 2015 06:57 WIB

Hadiah Manis untuk Guru Tercinta (1)

Kepala sekolah dan guru SMP Bosowa Bina Insani sumringah menerima hadiah bunga dari para siswa pada  Hari Guru, Rabu (25/11).
Foto: Dok SBBI
Kepala sekolah dan guru SMP Bosowa Bina Insani sumringah menerima hadiah bunga dari para siswa pada Hari Guru, Rabu (25/11).

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR – Seperti biasanya setiap Rabu pagi, para siswa dan guru Sekolah Bosowa Bina Insani (SBBI) Bogor melaksanakan kegiatan yang dinamakan hari krida. Bentuknya berupa olahraga dan membersihkan lingkungan sekolah.

Namun pagi itu suasana berbeda. Saat kegiatan krida itu tengah berlangsung di unit masing-masing, tiba-tiba para siswa TK, SD, SMP dan SMA Bosowa Bina Insani  memberikan hadiah bunga kepada para guru. “Ini kejutan dari para siswa di Hari Guru,”  kata Direktur Pendidikan Sekolah Bosowa Bina Insani Sudirman di Bogor, Jawa Barat, Rabu (25/11) pagi.

Bermacam-macam cara para siswa tersebut menunjukkan atensinya kepada para guru di Hari Guru tersebut. Siswa SMP Bosowa Bina Insani, misalnya, tak hanya memberikan seikat bunga kepada setiap guru.

“Pagi ini ada kejutan dari siswa dan pengurus OSIS. Salah seorang perwakilan siswa, namanya Gonita Rahma menyampaikan sambutan tanda cinta dan membacakan puisi untuk para guru. Lalu, ia menyerahkan buket bunga dan surat kesan untuk guru, kepada kepala sekolah dan guru, diikuti siswa-siswa yang lainnya,” kata Kepala SMP Bosowa Bina Insani Lies Rachmawati, di Bogor, Rabu (25/11).

Lies mengaku sangat terharu atas aksi spontan para siswa tersebut. “Saya sangat terharu dan bangga kepada seluruh siswa SMP Bosowa Bina Insani. Hal ini menunjukkan tanda cinta kasih anak-anak kepada para guru mereka,” ujar Lies.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement