Cuka sari apel
Menggunakan cuka sari apel tidak hanya membantu menghilangkan kotoran telinga, tetapi juga membantu mengembalikan tingkat pH normal telinga Anda. Caranya tambahkan satu sendok teh cuka sari apel dengan secangkir air hangat. Tuangkan dalam beberapa tetes dan kotoran telinga Anda hilang dengan mudah.
Baby oil
Moms, pasti Anda kerap menambahkan baby oil yang diteteskan ke kpas saat hendak membersihkan kotoran telinga bayi Anda. Agar lebih efektif, coba teteskan baby oil ke lubang telinga si bayi, tunggu beberapa menit dan bersihkan bola kapas lembut untuk membersihkan kotoran.
Air garam
Cara terakhir yang lebih aman unutk membersihakn kotoran telinga yaitu menggunakan air garam hangat. Larutkan setengah sendok teh garam dan setengah cangkir air hangat. Rendam bola kapas di dalamnya, lalu peras di dalam lubang telinga Anda. Selamat mencoba!