Rabu 14 Oct 2015 09:37 WIB

Tidak Merokok, Bantu Anda Cegah Kanker Usus

Rep: C04/ Red: Winda Destiana Putri
Berhenti Merokok (Ilustrasi)
Berhenti Merokok (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, Kanker usus merupakan penyakit yang berawal dari tumbuhnya tumor ganas yang menyerang organ pencernaan, terutama usus besar manusia.

Menurut ahli bedah perut RS Siloam Kebon Jeruk, dr Errawan R. Wiradisuria, SpB(K)BD, banyak cara yang bisa dilakukan untuk mencegah penyakit kanker usus besar yang diantaranya adalah:

Tidak merokok

Merokok merupakan salah satu penyebab dari kanker usus besar. Zat nikotin yang ada di dalam rokok tidak akan bisa diuraikan oleh usus. Oleh sebab itu zat nikotin akan menempel pada usus dan menjadi toksin yang berbahaya bagi usus sehingga dapat menimbulkan kanker.

Tidak mengonsumsi alkohol

Alkohol dibuat dari bahan-bahan kimia yang berbahaya. Mengkonsumsi alkohol secara berlebihan bisa mengakibatkan seseorang rentan terkena penyakit kronis. Misalnya saja penyakit kerusakan hati, penyakit jantung dan masih banyak lagi lainnya. Untuk menghindari berbagai penyakit kronis termasuk kanker usus besar dan kanker kolorektal sebaiknya menghindari konsumsi alkohol.

Mengonsumsi kalsium dan vitamin D

Cara mencegah kanker usus bisa dilakukan dengan mengkonsumsi cukup kalsium dan juga vitamin D. Selama ini kalsium dan vitamin D dipercaya membantu untuk pertumbuhan dan kekebalan tubuh terhadap penyakit rakitis seperti kanker.

Ukur lingkar perut

Orang dengan lingkar perut yang lebar (40-50 cm) menyebabkan dirinya mudah terkena resiko kanker usus besar. Sementara itu, lingkar perut diatas 50 cm dicurigai memiliki sel pra kanker di kedua titik perutnya. Yaitu di kanker usus besar dan juga di rektum. Besarnya lingkar perut disebabkan oleh obesitas yang sering dikaitkan dengan risiko seseorang terkena kanker usus besar.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement