Kamis 23 Apr 2015 19:57 WIB

Penerbitan Keppres Asian Games 2018 Molor

Rep: C04/ Red: Israr Itah
Djoko Pekik Irianto (kiri)
Foto: Antara/Puspa Perwitasari
Djoko Pekik Irianto (kiri)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Keputusan Presiden (Keppres) untuk Asian Games 2018 diketahui belum terbit hingga sekarang. Padahal sebelumnya Keppres diperkirakan akan selesai pada 19 April 2015 lalu. 

Deputi IV Bidang Pembinaan dan Peningkatan Prestasi Kemenpora Djoko Pekik Irianto menjelaskan sampai saat ini Keppres masih digarap oleh Menpora dan pihak terkait. Ia mengatakan terpaksa molor karena ingin pergelaran Asean Games nanti persiapannya matang dan sempurna

"Waktu rapat terakhir, Pak Jokowi bilang jangan terlalu birokratis. Hingga saat ini, Menpora juga masih terus berkomunikasi dengan pihak-pihak terkait. Ya, mudah-mudahan segera rampung," katanya kepada ROL, Kamis (23/4).

Keppres Asian Games 2018 memang sangat penting. Sebab lewat Keppres ini berbagai proyek dalam menyambut persiapan Asian Games 2018 bisa segera dijalankan.

"Dana sudah ada. Tinggal pelaksanaannya saja. Yang perlu direnovasi kan velodrome dan stadion renang. Untuk Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), mungkin baru 2016 pengerjaannya. Cuma masalah kapasitas saja kok. Jadinya, SUGBK mungkin akan dikurangi kapasitasnya menjadi 60 ribu. Ini memperhitungkan usia bangunan," tambah Djoko.

Selain itu, Djoko juga menambahkan bahwa masalah lokasi pembukaan dan penutupan kejuaraan empat tahunan ini masih dibicarakan oleh pihak Menpora, KONI dan KOI. Palembang dan Jakarta sama-sama berpeluang menjadi tempat pembukaan.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement