Senin 14 Jul 2014 18:41 WIB

Jokowi Disambut Sebagai Presiden di DPD PDIP Jatim

Rep: Rr Laeny Sulistyawati/ Red: Muhammad Hafil
Joko Widodo (Jokowi)

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Meski Komisi Pemilihan Umum (KPU) belum mengumumkan hasil resmi rekapitulasi hasil pemilihan umum presiden 9 Juli 2014 lalu, namun calon presiden Joko Widodo disambut sebagai presiden saat tiba di Kantor Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Jawa Timur (Jatim), di Surabaya, Senin (14/7) sore.

Pria yang akrab Jokowi ini tiba di Kantor PDIP Jatim sekitar pukul 16.15 WIB. Jokowi disambut ratusan relawan, simpatisan, dan kader PDIP yang berdesak-desakan berkumpul di halaman kantor DPD PDIP Jatim. Mereka berebut untuk menyalami dan berfoto dengan Jokowi. Kemudian setelah melihat rekapitulasi real count internal PDIP Jatim di lantai 2, Jokowi bergegas menemui massa PDIP di aula lantai satu.

“Selamat datang presiden Indonesia Joko Widodo,” kata Ketua DPD PDIP Jatim Sirmadji saat menyambut Jokowi yang memasuki aula, Senin sore.

Sontak, kedatangan Jokowi disambut sorakan dari pendukungnya yang sudah menunggu di dalam. Pada kesempatan itu, Jokowi mengucapkan trimakasih kepada kader, relawan, simpatisan, dan warga Jatim yang memilihnya saat pilpres. 

“Kami (Jokowi dan Jusuf Kalla) tidak bisa memberikan apa-apa kecuali ucapan terimakasih. Kemenangan saya di Jatim sebesar 53,6 persen adalah sebuah kemenangan lewat kerja sama tiada henti dari pagi ke pagi lagi,” ujarnya. 

Meski diklaim menang versi real count internal PDIP Jatim, ia titip kepada para kader, relawan, dan simpatisan agar hasil pemilu ini dikawal dan dipantau supaya hasilnya tidak ada yang berubah satu suarapun. 

“Kita ingin suara yg diperoleh adalah hasil yg jujur,” ujarnya.

Sementara itu Koordinator Data Center Tim Kampanye Jokowi-JK Jawa Timur, Didik Prasetiyono mengatakan berdasarkan real count yang dilakukan pihaknya hingga Senin (14/7) pukul 15.33 WIB didapatkan hasil Jokowi-JK mendapatkan suara sebanyak 10.620.021 atau 55,54 persen. Sementara capres Prabowo Subianto-Hatta Rajasa mendapatkan suara 8.502.575 atau 44,46 persen.

“Kemenangan tertinggi Jokowi yaitu di Kabupaten Blitar, dimana Jokowi memperoleh 488.541 suara atau 71,52 persen. Suara yang besar yaitu di Kabupaten Kediri sebanyak 615.220 suara atau 67,71 persen,” katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement