Jumat 11 Jul 2014 18:27 WIB

Jokowi-JK Unggul di Republik Ceska

Joko Widodo (kanan) disambut Wakil Ketua Umum PBNU, As'ad Said Ali (kiri) saat mendatangi kantor PBNU di Jalan Kramat Raya, Jakarta Pusat, Jumat (11/7).
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Joko Widodo (kanan) disambut Wakil Ketua Umum PBNU, As'ad Said Ali (kiri) saat mendatangi kantor PBNU di Jalan Kramat Raya, Jakarta Pusat, Jumat (11/7).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Pasangan calon presiden Joko Widodo-Jusuf Kalla masih unggul di dalam hasil penghitungan suara sementara berdasarkan perolehan suara di Republik Ceska.

Berdasarkan keterangan pers Kedutaan Besar RI (KBRI) yang diterima di Jakarta, Jumat (11/7), pasangan calon presiden dan wakil presiden RI dengan nomor urut 2 Jokowi-JK menang dengan perolehan 56 suara, sementara pasangan dengan nomor urut 1 Prabowo-Hatta memperoleh sebanyak 25 suara.

Suasana perhitungan hasil suara Pemilihan Presiden RI 2014 di Republik Ceko disambut dengan gembira di TPS Praha 1 yang dilangsungkan di Aula Kedutaan Besar Republik Indonesia di Praha. Total jumlah pemilih langsung pada hari Pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden tanggal 5 Juli 2014 adalah 81 orang.

Panitia Pemilihan Luar Negeri (PPLN) Ceko juga akan melaksanakan perhitungan suara yang dikirim melalui pos dan rekapitulasi secara keseluruhan pada 14 Juli 2014. Menurut Ketua PPLN Ceko, Riswanti Sigalingging, hingga tanggal 9 Juli 2014, total partisipasi warga Indonesia yang menggunakan hak suaranya sebesar 82,48 persen yang terdiri dari 81 orang yang memilih langsung di TPS dan 32 orang melalui pos.

Perhitungan disaksikan oleh sejumlah warga negara Indonesia dan saksi dari pasangan calon presiden Prabowo-Hatta. Warga Negara Indonesia (WNI) di Ceska aktif mengikuti perkembangan pelaksanaan Pemilu 2014 di Tanah Air, termasuk rutin menyaksikan debat kedua calon pasangan presiden dan wakil presiden.

Suasana penghitungan suara juga diwarnai dengan ramainya tepuk tangan pendukung kedua pasangan ketika pasangan pilihannya memperoleh suara sah. Suasana semakin seru saat selisih jumlah suara kedua pasangan sangat tipis.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement