Rabu 02 Jul 2014 12:02 WIB

Prabowo-Hatta Tidak Lupakan Pergerakan di Luar Jawa

Rep: Irfan Fitrat/ Red: Muhammad Hafil
Prabowo Subianto

REPUBLIKA.CO.ID, PURWOKERTO--Pemilu Presiden/Wakil Presiden hanya tinggal satu pekan lagi. Masing-masing kandidat masih terus bergerak memaksimalkan masa kampanye untuk menggalang kekuatan dan dukungan.

Anggota Dewan Pakar Tim Pemenangan Nasional Prabowo-Hatta Hidayat Nur Wahid mengindikasikan Pulau Jawa masih menjadi arena pertarungan utama. Ia pun menyebutkan fokus pergerakan Prabowo dan Hatta ada di pulau tersebut dalam sisa-sisa masa kampanye. "Memang fokus ke Jawa, tapi bukan berarti di luar Jawa tidak didatangi," kata dia selepas agenda sahur bersama di Gor Satria Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Rabu (2/7).

Prabowo dan Hatta masing-masing sudah mempunyai area tersendiri untuk didatangi. Namun selain itu, elite lain dalam tim pemenangan pun mempunyai agenda tersendiri untuk melakukan sosialisasi. Sehingga, Hidayat mengatakan, pergerakan di luar Pulau Jawa terus berjalan. "Tim sukses kita berbagi ke seluruh daerah dn kita semuanya bekerja bersama," kata politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu.

Pada Rabu ini, Prabowo rencananya akan turun dalam kampanye akbar di Purwokerto. Sehari sebelumnya Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra itu sempat bersilaturahim dengan Sri Sultan Hamengkubuwono X dan menyapa para pendukungnya di Dalem Probosutedjan, Ngasem, Yogyakarta. Hidayat menilai respon rakyat akan pasangan Prabowo-Hatta cukup positif di Jawa Tengah setelah berkeliling di beberapa tempat. "Kami mendapatkan bahwa ternyata Jawa Tengah juga sangat menerima Pak Prabowo dan Pak Hatta," kata dia.

Sementara itu pada Rabu ini Hatta akan bergerak di wilayah Jawa Barat. Ketua Umum DPP Partai Amanat Nasional itu akan turun ke wilayah Bekasi. Untuk tim lainnya, Sekretaris Tim Pemenangan Nasional yang juga Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra Fadli Zon rencananya akan berkampanye di wilayah Solo, Jawa Tengah.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement