Senin 23 Jun 2014 16:37 WIB

HUT DKI Dapat Pil Pahit

Red:

JAKARTA - Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok mengatakan, HUT ke-487 DKI Jakarta kali ini merupakan HUT dengan pil pahit. Hal itu karena bertepatan dengan HUT DKI, Jakarta mendapat serangkaian prestasi yang menurun dari tahun sebelumnya.

"Ini HUT pil pahit, tidak dapat Adipura, Wajar Dengan Pengecualian, tapi masih kurang ini sebenarnya," ujar Ahok saat memimpin upacara HUT DKI di Lapangan Monumen Nasional (Monas), Ahad (22/6).

Tahun ini, DKI Jakarta gagal meraih piala Adipura. Meski begitu, Ahok menyadari Jakarta memang belum pantas menyandang piala tersebut karena Jakarta belum seluruhnya bersih.

Pada upacara itu, Ahok sempat berpesan kepada warga DKI Jakarta untuk bersama-sama menjaga Ibu Kota Jakarta. Dikatakan Ahok, masih banyak persoalan di DKI Jakarta yang belum tuntas, termasuk sampah. "Nggak usah malu. Ini kenyataan. Malah saya heran mengapa tahun lalu kita bisa dapat Adipura, mungkin yang dinilai Thamrin Sudirman," ujar Ahok.

Jumat lalu, kepahitan lainnya didapat setelah Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK) RI melaporkan keuangan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta dengan predikat Wajar Dengan Pengecualian (WDP) atau menurun dari tahun sebelumnya Wajar Tanpa Pengecualian (WTP).

Dari Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat nasional, DKI Jakarta tahun ini juga hanya mendapat peringkat keenam. Meski begitu, Ahok tetap bangga. Pasalnya, peserta MTQ Jakarta saat ini asli dari Jakarta, bukan luar Jakarta.

Meski mendapat serangkaian kenyataan pahit, Ahok yakin DKI akan lebih baik ke depannya. Pasalnya, saat ini dia tengah konsentrasi memperbaiki sistem birokrasi di jajaran Pemprov DKI. "Saya optimistis setelah pertemuan beberapa kali dengan PNS, saya yakin mereka bisa melakukan Jakarta Baru, Jakarta Maju," lanjut Ahok.

Sebelumnya, dia juga sempat menyindir anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI yang mangkir dalam Rapat Paripurna Istimewa dalam rangka memperingati HUT ke-487 DKI Jakarta, Ahad. "Ini pada ke mana sih? Beberapa kali saya liat kursi DPRD kosong seperti ini," sindir Ahok. Dalam rapat paripurna HUT DKI kali ini, hanya ada 32 kursi dari 92 anggota DPRD yang terisi.

Jakarnaval 2014

Ahok beserta sejumlah Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yang hadir memukul rebana bersama menandai secara resmi dibukanya Jakarnaval 2014. Sejumlah peserta Jakarnaval 2014 yang berasal dari berbagai daerah pun beriringan meninggalkan Silang Barat Daya Monas menuju Bundaran Hotel Indonesia melalui Jalan MH Thamrin.

Dinas Kebersihan Pemprov DKI Jakarta menyiagakan ratusan petugas kebersihan dalam HUT ke-487 Kota Jakarta. Kepala Dinas Kebersihan DKI Jakarta Saptastri Edinigtyas Kusumadewi mengatakan, pihaknya mengerahkan 600 personel kebersihan. Mereka, antara lain, petugas penyapu jalan sebanyak 500 orang, regu comot 70 orang, pengawas 20 orang, dan koordinator lapangan 10 orang.

 

"Petugas kita siap membersihkan seluruh rangkaian acara perayaan HUT Jakarta mulai dari Apel, Sidang Paripurna DPRD DKI Jakarta, Jakarta Night Festival 2014, sampai pelaksanaan parade Jakarnaval 2014," ujar Saptastri. rep:c63 ed: dewi mardiani

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement