Ahad 29 Sep 2013 07:15 WIB

Duel Dua 'Penjagal' di Atas Ring

Adonis Stevenson
Foto: AP/Graham Hughes
Adonis Stevenson

REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK -- Masih lekat di benak para penggemar tinju apa yang dilakukan Adonis Stevenson tiga bulan silam. Baru 76 detik ronde pertama berjalan, petinju asal Kanada itu langsung menumbangkan juara dunia kelas berat ringan WBC, Chad Dawson.

Aksi tanpa ampun seperti itu yang ingin diulang Stevenson ketika menghadapi Tavoris Cloud pada Ahad (28/9) ini. Stevenson ingin mempertahankan sabuk juaranya pada laga di Bell Centre, Montreal, Kanada, itu dengan cara yang spektakuler.

"Saya sangat lapar. Pertandingan nanti adalah soal menang dengan KO (knock out)," kata Stevenson seperti dilansir laman Boxingnews24.

Stevenson melontarkan sesumbarnya itu bukan dengan modal kosong. Petinju usia 35 tahun itu sangat sadar dengan kualitas Cloud. Ia mengaku telah berlatih sangat keras untuk menumbangkan calon lawannya itu.

"Saya sangat mengenal Cloud. Dia petinju yang bagus," imbuhnya.

Di atas kertas, Stevenson memang harus waspada dengan ancaman yang dihadapinya. Cloud juga dikenal dengan sebagai penjagal di atas ring dengan rekor menang KO yang fantastis.

Dari 25 laga yang telah dilakoni, Cloud menang 24 kali dengan 19 KO dan sekali kalah. Rasio kemenangan KO Cloud tak kalah dengan catatan penampilan Stevenson yang menang 21 kali (18 KO) dari 22 laga.

Sementara itu, antusiasme tinggi hinggap di kubu Cloud. Ia bereuni dengan mantan pelatihnya, Al Bonanni, untuk merebut sabuk juara dari Stevenson.

"Sangat menyenangkan bisa berlatih lagi bersama Al," ujar mantan juara kelas berat ringan versi IBF ini.

Cloud mengaku melakukan persiapan khusus untuk laganya menghadapi Stevenson. Ia tak ingin melewatkan kesempatan untuk kembali menggenggam sabuk juara dunia di tangannya.

Ia mengaku tak gentar meski harus menghadapi Stevenson di hadapan pendukungnya sendiri di Kanada. "Menghadapi Stevenson di Kanada menjadi motivasi ekstra buat saya," tutur petinju kelahiran Florida, Amerika Serikat ini.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement