Tuesday, 21 Syawwal 1445 / 30 April 2024

Tuesday, 21 Syawwal 1445 / 30 April 2024

Mangindaan: Pancasila Utuh Jika Diterapkan dalam Keseharian

Ahad 10 Dec 2017 16:21 WIB

Rep: Amri Amrullah/ Red: Gita Amanda

Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia (MPR RI) EE Mangindaan.

Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia (MPR RI) EE Mangindaan.

Foto: MPR RI

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia (MPR RI) EE Mangindaan mengajak masyarakat menjaga Pancasila dengan baik. Hal ini disampaikan Mangindaan di hadapan jemaah Gereja ST Leo Agung, Jatiwaringin Jakarta Timur, Ahad (10/12).

"Caranya adalah dengan menerapkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari," ungkapnya.

Hanya dengan cara itu Pancasila akan aman. Indonesia, kata Mangindaan, akan tumbuh menjadi negara besar jika terus mempertahankan Pancasila sebagai dasar dan ideologi bangsa.

Oleh karena itu, orang-orang yang tidak ingin melihat Indonesia menjadi negara yang besar, berusaha mengganti Pancasila sebagai dasar dan ideologi negara. Namun menurut dia, BP7 lembaga yang mensosialisasikan Pancasila, malah dibubarkan. Beruntung, tugas-tugas itu bisa dilakukan oleh MPR RI.

"Tetapi, MPR tidak akan sanggup melakukan sosialisasi sendiri, karena MPR tidak memiliki kaki di bawah. Karena itu, perlu ada lembaga negara yang memiliki tugas khusus melaksanakan sosialisasi, seperti halnya BP7 di zaman Orde baru", kata Mangindaan menambahkan.

Apalagi, di masa yang akan datang, tantangan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara akan semakin besar. Bahkan tantangan itu bukan hanya datang dari luar negeri, tetapi juga dalam negeri. Untuk itu, menerapkan Pancasila dalam kehidupan, sehari-hari benar-benar harus dilaksanakan.

  • Komentar 0

Dapatkan Update Berita Republika

BERITA LAINNYA

 
 
 
Terpopuler