Thursday, 23 Syawwal 1445 / 02 May 2024

Thursday, 23 Syawwal 1445 / 02 May 2024

Ketua MPR: Umat Islam Harus Kuasai Ekonomi, Teknologi, dan Kekuasaan

Ahad 10 Jan 2016 16:19 WIB

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Winda Destiana Putri

Zulkifli Hasan

Zulkifli Hasan

Foto: Dok: MPR

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua MPR Zulkifli Hasan menyatakan, umat Islam adalah umat yang terbaik dan bisa dicontoh.

Umat Islam juga umat yang utama dan dapat menjadi model bagi umat yang lain, dan memang sudah menjadi janji Allah dalam sebuah ayat Alquran.

"Ada tiga hal yang harus dikuasai umat Islam, khususnya generasi muda. Yaitu ekonomi, teknologi dan kekuasaan,'' kata Zulkifli, saat menyampaikan orientasi Ilmiah pada sidang terbuka Senat Sekolah Tinggi Agama Islam Sukabumi, dalam acara Wisuda Sarjana Program Studi Pendidikan Agama Islam, di kampus Scapa Polri Sukabumi, Sabtu (9/1).

Menurutnya, penguasaan atas teknologi sangat penting. Terbukti banyak negara yang kaya sumber daya alam, namun masyarakatnya tetap miskin, karena tidak menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi. Karena itu seluruh generasi muda Islam harus berusaha dengan sungguh-sungguh menguasai ilmu pengatahuan.

Ia mencontohkan, Singapura dahulu kala merupakan negara yang sangat terbelakang. Bahkan ketika Kerajaan Sriwijaya sudah berhasil mengarungi samudra, Singapura belum berpenghuni. Akan tetapi, kini Singapura sudah berada jauh di depan Indonesia. Singapura sudah sangat maju baik ekonomi maupun teknologinya.

''Kalau semua itu sudah dikuasai umat Islam, niscaya kita akan makin maju dan disegani dunia. Percayalah Sunnatullah itu pasti akan terjadi. Umat Islam pasti akan jadi model bagi umat lainnya,'' ujar dia.

  • Komentar 0

Dapatkan Update Berita Republika

BERITA LAINNYA

 
 
 
Terpopuler