Ahad 05 May 2013 21:40 WIB

Distribusi Naskah UN SD di Sumut Lancar

Kertas Soal Ujian Nasional
Foto: ROL/Muda Saleh
Kertas Soal Ujian Nasional

REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN -- Gubernur Sumatera Utara H. Gatot Pujo Nugroho, mengatakan pendistribusian Soal Ujian Nasional (UN) Sekolah Dasar di Provinsi tersebut aman dan lancar.

"Distribusi soal UN lancar," kata gubernur ketika meninjau pendistribusian soal UN SD/MI dan SLB kota Medan di Kantor Dinas Pendidikan, Ahad (5/5).

Setibanya di lokasi, Gubernur langsung membuka pintu container berisikan soal UN. Turut hadir dalam sidak tersebut Kadis Pendidikan Provinsi Sumut M.Zein, Kadis Pendidikan Kota Medan Parluhutan Hasibuan, dan Ketua Panitia Pendistribusian Soal UN Syahrial. Memastikan soal UN dalam kondisi baik, Gatot kemudian melihat segel kotak demi kotak.

Dalam wawancara dengan pers, Gatot menjelaskan bahwa belajar dari pengalaman pendistribusian UN SLTA sebelumnya yang sedikit mengalami kendala, dan tak ingin hal itu terjadi lagi.

"Memang UN SLTA domainnya Kementerian Pendidikan, sedangkan untuk SD tanggung jawab provinsi.Untuk itu saya menghimbau kepada semua pihak untuk bersama-sama menyukseskan UN SD," ujarnya.

Gatot menambahkan, berdasarkan laporan dari Kadisdik Provinsi Sumut M. Zein bahwa soal UN SD seluruh Kabupaten/ Kota sudah terdistribusikan dengan baik. Hari ini, (Minggu, 5/5) giliran Medan, Binjai Langkat dan Deli Serdang. "Saya ingin UN SD tahun ini dapat berjalan lancar," ucap Gatot.

Kadisdik Kota Medan Parluhutan Hasibuan mengatakan, pihaknya siap melaksanakan UN SD. "Berdasarkan hasil pantauan di lapangan, tidak ada kendala dalam pendistribusian soal UN SD tersebut," kata Hasibuan.

Ketua Panitia Pendistribusian soal UN, Syahrial mengaku siap mendistribusikan soal keseluruh kecamatan di kota Medan.

"Saya optimisme penyaluran soal UN tidak ada kendala mengingat ke 20 kecamatan di Kota Medan kondisinya mudah dijangkau dan tidak ada kendala yang berarti," kata Syahrial.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement