Ahad 05 Aug 2012 19:00 WIB

Golkar Resmi Dukung Foke-Nara

Rep: Ira Sasmita/ Red: Hafidz Muftisany
Foke-Nara
Foke-Nara

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Partai Golongan Karya (Golkar) akhirnya melabuhkan dukungan ke kubu Fauzi Bowo-Nachrowi Ramli (Foke-Nara). Partai berlambang beringin ini memastikan akan mendukung penuh pasangan nomor urut 1 itu untuk memangankan Pemilukada DKI putaran kedua.

"Gubernur DKI haruslah yang teruji dan paham Jakarta. Tidak boleh coba-coba. Untuk itu kami deklarasikan dan kesiapan seratus persen mendukung Foke-Nara," ujar Zainuddin, Sekretaris DPD Partai Golkar DKI, di Epicentrum, Rasuna Said, Jakarta Selatan, Ahad (5/8) .

Zainuddin memastikan, semua suara Golkar akan disatukan untuk keunggulan Foke-Nara. Dimulai dari tingkat kota, kecamatan, kelurahan, hingga kekuatan sayap. "Kami pastikan, 10 hingga 15 persen tambahan suara untuk pak Foke. Hasil survei juga memperlihatkan elektabilitas Golkar meningkat dari 0,2 menjadi 4,2," kata dia.

Meskipun pada putaran pertama Pemilukada DKI, Golkar gagal meloloskan pasangan Alex Noerdin-Nono, Zainuddin optimis hal serupa tidak akan terjadi kali ini. "Dulu kan suara Golkar terpecah, 50 persen dukung pak Foke. Sehingga suara Alex-Nono sedikit. Putaran kedua ini kami pastikan semua suara hanya untuk Foke-Nara," kata dia.

DPD Golkar DKI juga digadangkan, akan membentuk tim khusus demi kemenangan Foke-Nara. Tim ini, akan mendukung semua hal yang bersifat teknis dan non-teknis untuk memastikan Foke kembali terpilih sebagai Gubernur DKI.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement