Jumat 11 Nov 2011 11:54 WIB

Ups...Ada Perwira Menengah Tak Bisa Baris, Langsung Ditegur Kapolda

REPUBLIKA.CO.ID, SEMARANG - Kepala Kepolisian Daerah Jawa Tengah Inspektur Jenderal Didiek Sutomo Triwidodo menegur puluhan perwira menengah yang baru dilantik karena tidak bisa melakukan baris-berbaris dengan benar.

"Baris-berbarisnya jelek sekali, perlu banyak latihan lagi itu," kata Kapolda usai melantik enam pejabat utama Polda Jateng dan 17 kapolres di halaman Mapolda, di Semarang, Jumat.

Kapolda mengaku kecewa dan harus memberi teguran sebagai bentuk perhatian agar diperbaiki di masa mendatang. "Tadi anda melihat sendiri bagaimana aris-berbarisnya, jelek sekali dan tidak enak dilihat padahal hal itu merupakan 'makanan' sehari-hari anggota Polri serta sebagian dari kedisiplinan," tegas Kapolda.

Sementara dalam amanatnya saat melantik enam pejabat utama Polda Jateng dan 17 kapolres, Kapolda mengatakan bahwa mutasi jabatan merupakan hal yang biasa dilakukan di lingkungan organisasi Polri yang bertujuan untuk menjaga dinamika operasional dan penyegaran proses manajerial organisasi dalam melaksanakan misi serta mencapai visi.

Dengan adanya mutasi jabatan, lanjut Kapolda, maka kontinuitas terhadap pelaksanaan program kerja yang telah dirumuskan dapat berjalan efektif dan kinerja kesatuan di bidang pembinaan maupun operasional dapat meningkat.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement