Sabtu 20 Aug 2011 18:38 WIB

McLaren Incar Hat Trick di GP Belgia

Rep: C09/ Red: taufik rachman

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Setelah memenangkan dua balapan terakhir, kini tim McLaren mengincar hat-trick pada GP Belgia yang akan digelar di sirkuit Spa-Francorchamps, Minggu (28/8). Optimisme yang sama juga diungkapkan oleh salah seorang pembalap McLaren, Lewis Hamilton. Setelah memenangkan GP Jerman, pembalap asal Inggris tersebut sangat yakin bahwa mobil MP4-26 nya mampu mencapai garis finis di sirkuit Spa di urutan pertama.

"Saya yakin, kami akan mendapatkan tempat yang sangat bagus pada balapan pekan," ungkap Hamilton seperti dilansir dari laman Planet F1, Sabtu (20/8). Diungkapkan Hamilton, baik dirinya, tim, maupun pembalap McLaren lainnya kini sedang dalam kondisi percaya diri yang tinggi. Dua kemenangan berturut-turut membuat mereka mampu menyabet hat-trick.

Kepercayaan diri mereka tidak hanya karena telah mengantongi dua gelar berturut-turut, namun karena McLaren juga telah menyempurnakan mesin mobil. Banyak peningkatan yang telah dilakukan termasuk dalam setingan mobil yang menjadi lebih tangguh.

Optimisme mereka tak terbentur dengan posisi klasemen saat ini yang masih dikuasai oleh Red Bull. Di urutan pertama, Sebastian Vettel masih tegak berdiri. Disusul di urutan kedua rekan satu timnya, Mark Webber. Sedangkan Hamilton saat ini sudah berada di posisi ketiga. Sedangkan rekan satu timnya, Jenson Button yang kemarin memenangkan sirkuit Hongaroring masih berada di urutan kelima.

Pada balapan akhir pekan nanti, dimungkinkan cuacanya masih dapat berubah. “Saya sebenarnya lebih menyukai trek kering pada balapan di sirkuit Spa besok. Namun, seperti apapun cuacanya, saya akan siap menghadapi trek pekan depan,” tambahnya.

Optimisme yang sama juga diungkapkan oleh Jenson Button. “Kemengan di sirkuit Hungaria sangat membahagiakan dan saya ingin sejarah kembali terulang di sirkuit Spa. Saya menyukai sirkuit Spa, namun akan lebih menyenangkan jika balapan besok kami bermain di sirkuit kering seperti pada balapan di sirkuir Hongaroring,” ungkap Button seperti dilansir dari laman F1.

Pemilik McLaren, Martin Whitmarsh juga sangat berharap kepada anak buahnya untuk bisa memberika hasil yang terbaik bagi tim. "Mereka perlu menjadi agresif dan percaya diri," tegas Whitmarsh seperti dilansir laman Planet F1. Setelah istirahat tiga pekan, saat ini kondisi tim sudah segar, rileks, dan kembali bersemangat.  Whitmarsh berharap, semangat timnya yang sedang dalam kondisi sangat bagus bisa memberikan manfaat saat berlaga di sirkuit Spa.

"Teknisi dan ahli strategi kami juga terlihat sedang penuh semangat. Mereka bekerja keras untuk mengembalikan kejayaan McLaren di sirkuit. Pekerjaan mereka telah membuahkan kemajuan yang sangat pesat untuk tim," ungkap Whitmarsh dengan bangga. Walaupun timnya telah memenangkan tiga balapan di musim ini, namun McLaren tentu saja memiliki tekad untuk bisa lebih kuat dari sebelumnya. "Untuk itu, kami akan membuktikan bahwa kami bisa. Kami juga telah siap untuk menghadapi setiap laga dan menikmati setiap balapan," pungkasnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement