Senin 15 Aug 2011 14:10 WIB

Djokovic Raih Mahkota Montreal

Novak Djokovic
Foto: AP/The Canadian Press, Paul Chiasson
Novak Djokovic

REPUBLIKA.CO.ID,MONTREAL - Petenis peringkat satu dunia, Novak Djokovic, melanjutkan musim kompetisinya yang nyaris sempurna dengan kemenangan 6-2, 3-6, 6-4 atas Mardy Fish untuk mememangi turnamen ATP Montreal Masters, Ahad (14/8). Itu menjadi gelar kesembilannya musim ini.

Petenis Serbia yang menempati peringkat satu dunia setelah menjuarai Wimbledon itu mengalahkan Fish untuk ketujuh kalinya. Djokovic tidak terlihat kekalahan setelah bermain selama dua jam 23 menit.

Djokovic sekarang sudah memenangi sembilan gelar pada 2011 dalam sembilan kali usaha. Ia memiliki rekor fenomenal musim ini dengan rekor 53-1. Satu-satunya kekalahan terjadi saat melawan Roger Federer pada semifinal Prancis Terbuka.

Djokovic menjadi putra pertama yang memenangi lima gelar Masters 1000 pada musim yang sama setelah sebelumnya juga meraih trofi di Indian Wells, Miami, Madrid dan Roma. Petenis berusia 24 tahun tersebut adalah pemain pertama yang memenangi gelar ATP dalam debutnya sebagai peringkat satu sejak Pete Sampras di Hong Kong pada April 1993.

Djokovic sekarang mempunyai rekor 27-13 dalam final sepanjang kariernya. Sementara Fish, pemenang gelar Atlanta bulan lalu, bertanding pada final ketiganya berturut-turut dalam turnamen pra- AS Terbuka.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement