Rabu 19 Aug 2015 12:04 WIB

Ini Lima Penyakit Paling Mengerikan di Dunia

Rep: C39/ Red: Winda Destiana Putri
Alergi dingin
Foto: Buzzfaze
Alergi dingin

REPUBLIKA.CO.ID, Dari sekian banyak jenis penyakit terdapat beberapa penyakit yang mengerikan. Mungkin Anda pernah mendengarnya. Namun, Anda tidak mengetahui betapa mengerikannya penyakit-penyakit ini.

Dengan kondisi yang mengerikan, bahkan mereka yang menderita penyakit ini enggan untuk hidup dengan orang normal. Ini dia lima Penyakit mengerikan yang akan membuat Anda merasa heran, seperti dilansir dari Buzzfaze Rabu (19/8),

Sindrom Manusia Batu

Penyakit ini di namakan dengan sindrom penyakit batu atau dalam nama ilmiahnya adalah fibrodysplasia ossificans progressiva (FOP). Anak-anak yang berkembang menjadi dewasa, memiliki gen yang mengubah tulang rawan menjadi tulang. Ketika berfungsi dengan baik, perkembangan itu akan berhenti sesuai dengan waktunya. Namun, sayangnya mereka yang menderita penyakit FOP ini tidak bisa berkembang seperti itu, karena tulang mereka tidak berkembang secara keseluruhan. Tulang-tulang mereka akan menonjol keluar seakan menembus kulit dan tampak seperti tengkorak hidup.

Kuku Patella Sindrom

Mereka yang menderita penyakit Nail-Patela Syndrome (NPS) sering tidak memiliki kuku atau kuku tumbuh dengan tidak normal, bahkan kuku mereka terbelah dua. Kuku Patella sindrom (NPS) adalah bentuk kelainan genetik langka. Hal ini menyebabkan gangguan tulang, sendi, kuku, bahkan ginjal. Selain itu, mungkin juga terdapat tanduk kecil di tulang, dan ini hanya terdeteksi oleh X-Ray saja. Ini adalah bentuk pathognomic dari kuku Patella Disorder (NPS).

Sindrom Mayat Berjalan

Sindrom mayat berjalan atau Cotard Delusion adalah kondisi yang sangat langka di mana orang yang bangun pada suatu hari akan berpikir bahwa mereka telah mati, bahwa mereka tidak lagi ada, atau bahwa daging mereka telah membusuk. Ketika mereka yang menderita penyakit ini bercermin, mereka mengakui diri mereka sendiri, tapi mereka tidak memiliki respon emosional yang biasa. Penampilan mereka telah kehilangan hubungannya dengan diri mereka sendiri, dan ini hasil disonansi kognitif dalam arti bahwa mereka tidak ada, atau telah meninggal.

Alergi Dingin

Bagi mereka yang menderita Cold Urticaria atau alergi dingin, udara dingin atau air dapat memicu reaksi histamin, seperti alergi dengan sengatan lebah. Hal ini dapat menyebabkan gatal-gatal dan pembengkakan. Mereka yang memiliki kondisi parah akan mengalami pembengkakan ekstrim pada tenggorokan dan lidah, yang mungkin bisa berakibat fatal. Penderita gangguan langka ini mengalami gejala-gejala seperti kulit memerah, gatal-gatal dan membengkak setelah melakukan kontak dengan suhu dingin.

Sindrom Manusia Srigala

Mereka yang menderita penyakit ini memiliki pertumbuhan rambut yang abnormal hingga menutupi tubuh mereka. Wajahnya mereka pun dapat sepenuhnya ditutupi rambut panjang, karena itu mereka mendapat julukan "Werewolf Syndrome” yang berarti “Sindrom Manusia Srigala”. Penyakit yang mempunyai nama ilmiah Hypertrichosis ini juga bisa berupa penyakit bawaan. Mereka yang lahir dengan kondisi ini ada yang disebebakan menderita mutasi genetik dan ada juga yang disebebakan efek samping dari pengobatan anti-botak, meskipun ada beberapa kasus yang tidak memiliki penyebab yang jelas.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement