Forum Pemred Dukung Penguatan Sistem Demokrasi

Jumat , 02 Sep 2016, 14:44 WIB
Gedung DPR
Gedung DPR

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pimpinan DPR RI membahas penguatan sistem demokrasi bersama Forum Pemimpin Redaksi (Pemred) di Kompleks Parlemen, Jakarta pada Jumat (2/9). Ketua DPR Ade Komarudin didampingi dua Wakil Ketua DPR Agus Hermanto dan Taufik Kurniawan menghadiri diskusi tersebut dan berdialog dengan para pemred.

"Kami bersama pimpinan DPR melakukan dialog yang sangat baik. Inti perbincangan adalah penguatan sistem demokrasi," ujar Ketua Forum Pemred Suryopratomo dalam konferensi pers.

Direktur Pemberitaan Metro TV itu mengaku, Forum Pemred mendukung peran DPR dalam rangka menciptakan kesejahteraan umum dan mencerdaskan bangsa. Ia pun mengapresiasi sikap Akom yang bertekad meningkatkan kualitas serta peran para anggota legislatif.

Ia mengaku, peran DPR dalam pengawasan kinerja pemerintah sangat penting agar pembangunan terus berjalan.

"Kami ingin DPR semakin kuat untuk membangun sistem demokrasi yang sehat. Pers dan DPR memiliki tugas hampir sama yakni melakukan kontrol dan koreksi pada pemerintah," ujarnya.