Rabu 26 Jan 2011 21:14 WIB

Gapai Nasabah, BNI Syariah Luncurkan Situs Resmi

BNI Syariah
Foto: Darmawan/Republika
BNI Syariah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA-- Tren pertumbuhan positif perbankan syariah di Indonesia memicu BNI Syariah terus meningkatkan layanannya dengan meluncurkan situs resmi agar dapat menjawab tuntutan kebutuhan nasabah.

Direktur Utama BNI Syariah, Rizqullah di Jakarta dalam sambutannya temu nasabah, Rabu malam mengatakan, situs resmi www.bnisyariah.co.id ini merupakan komitmen perusahaan yang berorientasi pada nasabah (customer centric).

"Dukungan dan kebersamaan dengan nasabah merupakan salah satu faktor kesuksesan BNI Syariah sekaligus menjadi motivasi bagi kami untuk terus meningkatkan kualitas layanan," kata dia.

Selain itu, lanjut dia, BNI Syariah juga berencana membuka 10 kantor cabang dan 27 kantor cabang pembantu baru yang tersebar diberbagai wilayah.

"Ragam produk yang ditawarkan pada nasabah dinilai dapat disejajarkan dengan perbankan modern mencakup, layanan kartu pembiayaan, pembiayaan perumahan, pendanaan modal, gadai emas hingga tabungan haji," paparnya.

Rizqullah menambahkan, kinerja BNI Syariah menunjukkan tren positif paska pemisahan dengan induknya. Ia mengatakan laporan keuangan BNI Syariah per 30 September 2010 menunjukkan aset perusahaan tumbuh menjadi Rp6,1 triliun dengan dana pihak ketiga (DPK) mencapai Rp4,9 triliun.

"Pertumbuhan pembiayaan BNI Syariah juga mengalami pertumbuhan menjadi Rp3,25 triliun, dan modal sebesar Rp1 triliun dengan costomer based lebih dari 540 ribu nasabah," ujarnya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement