Kamis 30 Aug 2018 19:46 WIB

Zohri dan Kawan-Kawan Sumbang Perak dari Lari Estafet

Tim Indonesia hanya kalah dari wakil Jepang.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Endro Yuwanto
Tim lari estafet Indonesia mengikuti prosesi penyerahan medali cabang atletik nomor lari estafet 4x100 meter putra Asian Games 2018 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (30/8).
Foto: Republika/Edwin Dwi Putranto
Tim lari estafet Indonesia mengikuti prosesi penyerahan medali cabang atletik nomor lari estafet 4x100 meter putra Asian Games 2018 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (30/8).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tim Estafet Indonesia sukses meraih medali perak dari nomor 4x100 meter putra Asian Games 2018 yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Kamis (30/8) malam WIB.

Tim yang terdiri atas empat sprinter, yakni Lalu Muhammad Zohri, Eko Rimbawan, Bayu Kertanegara, dan Fadlin mencatatkan waktu 38,77 detik.

Indonesia hanya kalah dari wakil Jepang dengan catatan 38,16 detik. Sedangkan Cina berada di urutan ketiga dengan catatan 38,89 detik.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement