Ahad 19 Aug 2018 12:51 WIB

Tim Voli Pantai Putra Kalahkan Afghanistan

Indonesia mengalahkan Afghanistan dua set

Latihan Bola Voli Pantai Putra. Atlet Bola Voli pantai Ade Chandra Rahmawan melakukan latihan di arena Bola Voli Pantai Jakabaring Sport City, Palembang, Jumat (17/8).
Foto: Republika/ Wihdan
Latihan Bola Voli Pantai Putra. Atlet Bola Voli pantai Ade Chandra Rahmawan melakukan latihan di arena Bola Voli Pantai Jakabaring Sport City, Palembang, Jumat (17/8).

REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG -- Tim voli pantai putra Indonesia meraih kemenangan perdana pada Asian Games 2018. Pada pertandingan yang digelar di Arena Jakabaring Sport City Palembang, Ahad (19/8), Indonesia mengalahkan Afganistan dua set.

Tim voli pantai putra Indonesia meraih kemenangan pada set pertama yang diperkuat Ade Candra Rachmawan dan M Ashfiya dengan memperoleh angka 21 sementara lawan 8. Begitu juga pada set kedua, tim putra Indonesia mampu menamatkan permainan dengan skor 21 dan negara Afganistan harus puas dengan angka 7.

Menurut Ade Candra Rachmawan, timnya bermain maksimal pada Asian Games tersebut. "Kami juga menjaga permainan sehingga bila lawannya bagus kita tidak turun kualitasnya," ujarnya.

Ia mengakui,  pengetahuan dan pengenalan atas kondisi di lapangan dengan berlatih selama satu bulan di Arena JSC, Palembang, memberikan keuntungan tersendiri.

"Kita sudah baca arah angin, situasinya di sini, anginnya darimana dan situasinya seperti apa. Jadi, membuat lebih pede dalam bermain," tuturnya.

Ade bahkan mengatakan telah bermain di Arena JSC Palembang sejak tahun 2016.

Selanjutnya Ade siap menghadapi lawan-lawan yang akan dihadapi. Termasuk dari negara Oman yang dinilainya sebagai salah satu tim terkuat.

"Fokus semuanya tapi Oman diatas permainan Cina Taipe," katanya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement