Bek Persib Bandung Zalnando Memilih tidak Mudik

Red: Agung Sasongko

Sabtu 08 May 2021 21:31 WIB

Pemain baru Persib Bandung, Zalnando Foto: Republika/Hartifiany Praisra Pemain baru Persib Bandung, Zalnando

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bek Persib Bandung Zalnando memilih untuk tidak mudik pada Lebaran tahun ini. Ia melepas rindu dengan keluarga besarnya dengan memanfaatkan kecanggihan teknologi untuk berkomunikasi virtual.

"Saya rencana di Cimahi saja, sama keluarga dekat. Sama keluarga besar bisa video call. Saat ini juga kemajuan teknologi pesat juga, jadi bisa dimanfaatkan," kata Zalnando, dikutip dari laman resmi klub, Sabtu (8/5).

Baca Juga

Apalagi, kata pemain kelahiran Cimahi, 25 Desember 1996 itu, pemerintah mengeluarkan kebijakan tentang larangan mudik dikarenakan pandemi COVID-19 di Indonesia masih belum terkendali hingga saat ini.

Karena itu, untuk sementara ini Zalnando memilih untuk memanfaatkan teknologi komunikasi yang sudah canggih, yakni melalui telepon pintar (smartphone).

Sebab, kata pemain berusia 24 tahun itu, smartphone tidak hanya bisa digunakan bertegur sapa melalui panggilan telepon, tetapi juga dengan fitur "video call" secara beramai-ramai.