Jumat 17 Apr 2020 18:36 WIB

Siswa di Saudi Dijamin Langsung Naik Kelas Semester Ini

Pengajaran akan berlanjut seperti biasa melalui alat pendidikan jarak jauh.

Rep: Idealisa Masyrafina/ Red: Muhammad Fakhruddin
Siswa di Saudi Dijamin Langsung Naik Kelas Semester Ini. Foto suasana jam malam di Saudi Arabia.
Foto: Saudigazette
Siswa di Saudi Dijamin Langsung Naik Kelas Semester Ini. Foto suasana jam malam di Saudi Arabia.

REPUBLIKA.CO.ID,RIYADH -- Kementerian Pendidikan Arab Saudi telah memutuskan bahwa siswa dari semua kelas akan naik kelas ke tahun depan program studi mereka. Pernyataan resmi oleh kementerian mengatakan bahwa nilai semester pertama akan diadopsi untuk semester kedua.

Ini akan diterapkan untuk siswa di TK, SD, sekolah menengah dan tingkat menengah. Dilansir di Arab News, Jumat (17/4) disebutkan bahwa pengajaran akan berlanjut seperti biasa melalui alat pendidikan jarak jauh sampai akhir tahun akademik mereka.

Siswa kemudian akan maju ke tahun berikutnya dari program akademik mereka. Untuk tingkat menengah, siswa akan dianggap lulus di semua mata pelajaran di semester ini tanpa mempengaruhi rata-rata mereka.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement