Rabu 04 Jul 2012 21:21 WIB

Jordi Alba dan Juan Mata Masuk Timnas Spanyol Olimpiade

Jordi Alba
Foto: Reuters/Eddie Keogh
Jordi Alba

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID - Pemain belakang Jordi Alba dan pemain sayap Juan Mata yang berjasa mengantar Spanyol ke tangga juara Piala Eropa 2012, pada Selasa (Rabu WIB) dipanggil untuk membela nasional Spanyol di Olimpiade London 2012. Kedua pemain tersebut ikut mencetak gol saat Spanyol tampil sebagai juara Piala Eropa 2012 setelah mengalahkan Italia 4-0 minggu lalu.

Spanyol berusaha untuk menambah gelar juara Olimpiade setelah berhasil mempertahankan gelar juara pada Piala Eropa sekaligus menjadi tim pertama yang memenangi tiga kejuaraan besar secara beruntun setelah Piala Eropa 2008 dan Piala Dunia 2010.

Alba, pemain yang membela Barcelona setelah pindah dari Valencia pada akhir Juni, merupakan salah satu pemain unggulan dalam kejuaraan tersebut. Sementara pemain dari klub Chelsea, Mata dan Javi Martinez dari klub Athletic Bilbao adalah anggota tim Piala Eropa Spanyol yang juga masuk daftar Tim Olimpiade 2012.

Pelatih Luis Milla akan memilih 18 dari 22 nama pemain dalam timnya menjelang Olimpiade London yang berlangsung 26 Juli hingga 11 Agustus mendatang. Spanyol berusaha untuk meraih gelar juara Olimpiade kedua kalinya setelah kemenangan pertamanya di Barcelona 1992.

Tim ini akan berlatih bersama pada Jumat dan melakukan dua pertandingan persahabatan sebelum Olimpiade menghadapi Senegal pada 13 Juli di Kepulauan Canary dan Meksiko pada 18 Juli di Cadiz. Alba, Mata, dan Javi Martinez akan bergabung beberapa hari kemudian untuk mendapatkan waktu istirahat dan pemulihan setelah penampilan gemilang mereka di Piala Eropa.

Berikut susunan tim sepakbo bola Spanyol di Olimpiade 2012:

Penjaga gawang: David De Gea (Manchester United/Inggris), Joel Robles (Atletico Madrid), Diego Marino (Villarreal)

Pemain bertahan: Cesar Azpilicueta (Marseille/Perancis), Jordi Alba (Barcelona), Javi Martinez (Athletic Bilbao), Alvaro Dominguez (Borussia Moenchengladbach/Jerman), Martin Montoya (Barcelona), Alberto Botia (Sporting Gijon), Mikel San Jose (Athletic Bilbao), Inigo Martinez (Real Sociedad)

Pemain tengah: Thiago Alcantara (Barcelona), Ander Herrera (Athletic Bilbao), Koke (Atletico Madrid), Oriol Romeu (Chelsea/Inggris), Isco (Malaga), Juan Mata (Chelsea/Inggris), Iker Muniain (Athletic Bilbao)

Penyerang: Adrian Lopez (Atletico Madrid), Alvaro Vazquez (Espanyol), Cristian Tello (Barcelona), Rodrigo (Benfica/Portugal)

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement