Ahad 29 Jan 2023 15:25 WIB

Idina Menzel Pendam Satu Penyesalan untuk Lagu 'Let It Go'

Let It Go yang dibawakan Idina Menzel menjadi lagu tema film Frozen.

Rep: Santi Sopia/ Red: Reiny Dwinanda
Aktris Idina Menzel merupakan penyanyi lagu Let It Go yang menjadi soundtrack film animasi Disney, Frozen.
Foto: EPA
Aktris Idina Menzel merupakan penyanyi lagu Let It Go yang menjadi soundtrack film animasi Disney, Frozen.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Aktris sekaligus penyanyi Idina Menzel menyesal pernah meminta komposer untuk membuat nada lagu "Let It Go" menjadi lebih tinggi. Menzel berpikir andai dia tidak melakukan itu, mungkin lagu tersebut tidak akan terlalu sulit saat dibawakan saat ini.

Suara aktris berusia 51 tahun itu dipakai untuk karakter Princess Elsa dalam film musikal animasi Disney Frozen (2013). Dalam film itu, Elsa membawakan lagu klasik "Let It Go".

Baca Juga

Menzel awalnya khawatir bahwa suara di lagu yang direkam untuk film tersebut terdengar terlalu "dewasa" untuk karakter Elsa yang berusia 21 tahun. Atas dasar itulah, dia meminta komposer untuk mengubah nada.

Rupanya, Menzel kini berpikir permintaannya itu telah membuat dia lebih sulit saat membawakan lagu tersebut di hampir semua pertunjukan. Terlebih, jika kondisi suaranya sedang tidak fit.

"Saya tahu itu adalah pencapaian nyata dan menjadi putri Disney yang luar biasa, untuk disambut ke dalam keluarga Disney dan berada dalam musikal, saya tahu itu sangat epik, tetapi saya tidak tahu itu akan menjadi fenomena itu," katanya, seperti dikutip dari Ace Showbiz, Ahad (29/1/2023).

Tim musikal Frozen telah menulis bagian lain dan mengubah beberapa lirik lagu. Menzel menyadari bahwa dia merasa suaranya terdengar terlalu dewasa untuk benar-benar mendalami sosok wanita muda, yang tak lain adalah Elsa, di film tersebut.

"Jadi saya meminta komposer untuk meninggikan nada, saya tidak tahu mengapa saya melakukan itu, karena ternyata ketika saya sedang konser di seluruh dunia dan jika sedang flu, saya merasa hanya ingin bunuh diri," ujar dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement