Selasa 23 Oct 2012 19:43 WIB

Terbang Murah Citilink Belum Dikenal Mahasiswa

Citilink
Foto: citilink.co.id
Citilink

REPUBLIKA.CO.ID, Citilink sebagai pelopor penerbangan dengan sistem LCC yang pertama kali di Indonesia merupakan salah satu anak perusahaan maskapai Garuda Indonesia yang mengedepankan pelayanan berbiaya murah atau LCC (Low Cost Carrier).

Dimana dengan pelayanan LCC ini, konsumen dapat terbang ke tempat tujuan dengan biaya murah. Sayangnya, program tersebut masih belum diketahui secara luas.

Dari sepuluh orang mahasiswa Universitas Padjadjaran yang ditanya mengenai program LCC Citilink tersebut, hanya dua orang mahasiswa saja yang mengetahui atau pernah mendengarnya.

Padahal program LCC ini merupakan program yang sangat membantu kita apabila kita ingin terbang tanpa perlu mengeluarkan biaya banyak. Diharapkan kedepannya Citilink dapat lebih mempromosikan program LCC ini, sehingga lebih banyak orang yang tahu dan dapat menikmati layanan LCC tersebut.

Karena layanan LCC ini bisa menjadi suatu layanan yang bersifat merakyat dan diharapkan akan menjadi pilihan utama nantinya.

Penulis: Taufik Ginanjar D (Mahasiswa Teknik dan Manajemen Industri Pertanian Universitas Padjajaran)

sumber : Universitas Padjajaran
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement