Senin 14 May 2012 22:25 WIB

Tips Membuat Tulisan Anda Jadi Magnet di Mata Pembaca

Menulis (ilustrasi).
Foto: nationalturk.com
Menulis (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID,Tulisan adalah bahasa pilihan manusia ketika bahasa verbal, bahasa tubuh, atau bahkan bahasa kalbu tak lagi menjadi bahasa komunikasi. Namun tak semua orang dapat dengan mudah menulis. Ada yang mampu bicara panjang lebar tanpa bisa menjelaskan apa yang di bicarakannya dalam bentuk tulisan, ada juga yang hanya bisa menulis apa yang dipikirkannya tanpa bisa mengungkapkannya.

Beberapa tips ini mungkin bisa membantu masalah anda dalam membuat tulisan yang anda dan pembaca harapkan.

Pertama, mulailah dari memikirkan apa yang akan anda tulis. Carilah ide atau gagasan dari ruang lingkup di kehidupan sekitar anda. Kalau tahap ini menemukan kebuntuan, Anda bisa mulai dengan berinteraksi dengan banyak orang yang berhubungan dengan tema tulisan Anda. Sekedar menyegarkan pikiran Anda dengan melakukan apa yang dapat membuat Anda lebih nyaman.

Kedua, aturlah sedemikian rupa sehingga tulisan Anda menjadi tulisan yang menarik dan informatif. Hindari tulisan-tulisan yang terlalu umum dan biasa, tapi juga jangan menghilangkan detail yang penting. Angkatlah kejadian atau momen langka dalam tulisan Anda atau informasi baru yang banyak pembaca mungkin belum mengetahuinya. Awasi pilihan kata yang Anda gunakan, jangan memakai istilah asing yang tidak diketahui khalayak umum.

Ketiga, mulailah dengan judul yang menarik pembaca. Judul yang digunakan tidak harus panjang, yang penting dapat menarik minat pembaca. Selain judul, paragraf pertama juga menjadi kunci penting dalam menarik minat pembaca. Usahakan gunakan kata-kata yang mudah dipahami, singkat, mencakup seluruh isi tulisan, dan membuat pembaca ingin terus membaca hingga selesai. Tambahkan beberapa gambar yang menarik dalam menggambarkan ide Anda juga dapat merangsang mata pembaca.

Keempat, isilah tulisan Anda dengan kata-kata yang menarik dan informatif. Jangan lari dari apa yang telah anda rancang sebelumnya. Isi tulisan Anda harus sesuai dengan tujuan Anda membuat tulisan itu. Anda juga harus paham, untuk siapa Anda membuat tulisan itu. Penulis yang baik adalah penulis yang bisa merasakan langsung apa yang ditulisnya dan bisa menempatkan dirinya menjadi pembaca yang akan membaca tulisannya. Anda harus membuat tulisan semudah mungkin untuk dipahami pembaca tulisan Anda.

Menulis bukanlah hal yang sulit ketika Anda berani mencoba. Ketika keinginan menulis itu timbul, latihlah diri Anda untuk menulis tanpa henti.Mulailah dari tulisan yang pendek dan  jadikan menulis sebagai hobi.

Anda akan merasa menulis menjadi semudah saat anda membaca ataupun berbicara. Melatih kemampuan Anda menulis juga akan merangsang otak Anda untuk berpikir lebih cepat dan kreatif. Selamat mencoba!

Penulis: Nova Marina Sirait, mahasiswi Sastra Cina UI

sumber : FHUI
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement