Ahad 12 Feb 2012 11:42 WIB

Partai Aceh Deklarasikan 16 Jagoan Pemilukadanya

Massa pendukung Partai Aceh (PA) berkonvoi menuju kantor Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh Utara di Kota Lhokseumawe, Aceh, Kamis (19/1).
Foto: Antara/Rahmad
Massa pendukung Partai Aceh (PA) berkonvoi menuju kantor Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh Utara di Kota Lhokseumawe, Aceh, Kamis (19/1).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDA ACEH - Sebayak 16 pasangan calon gubernur/wagub, bupati/wakil bupati, dan wali kota/wakil wali kota dari Partai Aceh secara resmi dideklarasikan di Stadion Di Murtala, Banda Aceh, Aceh. Acara pendeklarasian dihadiri puluhan ribu kader dan simpatisan partai lokal terbesar di Aceh tersebut.

Partai Aceh mengusung pasangan calon gubernur/wagub, H Zaini Abdullah/Tgk Muzakir Manaf, untuk pemilukada Aceh. Di tingkat kabupaten/kota, Partai Aceh mengikuti 15 pemilukada dari 23 kabupaten/kota di Provinsi Aceh. Mereka menurunkan pasangannya mengikuti pemilukada untuk wilayah kabupaten Aceh Besar, Pidie, Aceh Utara, Aceh Timur, Aceh Jaya, Aceh Barat, Nagan Raya, Aceh Barat Daya, Bener Meriah, Aceh Tengah, dan Simeulue.

Partai Aceh juga menurunkan empat pasangan calon wali kota dan wakil wali kota untuk pemilukada Lhokseumawe, Langsa, Sabang dan Banda Aceh. Ke-16 pasangan calon tersebut akan bertarung dalam pilkada yang dilakukan serentak di Aceh pada 9 April 2012.

Ketua Tim Pemenangan Pusat Partai Aceh, Kamarudin Abu Bakar, menyatakan deklarasi pasangan perjuangan dan perdamaian ini juga sebagai momen krusial. ''Kami ingin menegaskan komitmen Partai Aceh dalam mendukung pelaksanaan pilkada secara damai dan demokratis,'' katanya.

Sementara sekretaris panitia deklarasi, Hendra Fadli, menyatakan puluhan ribuan kader, simpatisan, dan pengurus Partai Aceh mulai tiba di Banda Aceh sejak Sabtu (11/2) pukul 18.00 WIB. "Mereka datang menggunakan berbagai jenis kendaraan roda empat dan roda dua dari 23 kabupaten/kota di Aceh," katanya.

Massa yang berkumpul di ibu kota Provinsi Aceh itu terpusat di enam lokasi yakni di Masjid Raya Baiturrahman, Stadion Harapan Bangsa, Masjid Teuku Umar, Taman Ratu Safiatuddin, pinggiran Krueng (sungai) Aceh di Darussalam dan Taman Sari Banda Aceh. Acara deklarasi juga dirangkai dengan perayaaan maulid akbar Nabi Muhammad SAW

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement