Rabu 15 Sep 2010 01:54 WIB

Pemudik Berfoto Ria di Nagreg, Jalur Tasikmalaya-Bandung Macet

Rep: Joko Suceno/ Red: Siwi Tri Puji B

REPUBLIKA.CO.ID, TASIKMALAYA – Jalur selatan Jabar dari arah Tasikmalaya menuju Bandung lewat Nagreg masih disergap kemacetan. Hingga H+3 lebaran kemacetan arus lalu lintas di jalur tersebut masih terjadi. Kemacetan di jalur tersebut berlangsung hampir 24 jam, mulai dari Rajapolah di Kabuipaten Tasikmalaya hingga jalur Nagreg Kabupaten Bandung. Kemacetan di jalur tersebut berlangsung dari dua arah. Namun kamecatan paling parah terjadi dari arah Tasikmalaya menuju Bandung.

Menurut Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Drs Agus Riyanto, arus di jalur Nagreg sebenarnya tidak mengalami kemacetan total. Pengguna jalan yang melintasi jalur tersebut mengurangi kecepatannya untuk menikmati pemandangan di jalur Nagreg yang indah. ‘’Pengguna jalan memperlambat arus lalin saat melintas di jalur lingkar Nagreg, menikmati indahnya pemandangan. Mereka berfoto-foto sehingga membuar arus lalu lintas macet,’’ tuturnya.

Kondisi itu, lanjut Agus, berpengaruh terhadap arus lalu lintas. Kemacetan pun terjadi hingga Malangbong, Garut. Ia mengimbau masyarakat untuk tidak berhenti di jalur Nagreg saat mudik lebaran. Sebab, kata dia, hal itu akan berpengaruh pada arus lalu lintas. ‘’Kalau laju kendaraan diperlambat otomatis akan menimbulkan kemacetan,’’kata dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement