Selasa 28 Jun 2016 01:09 WIB

Italia Pupus Ambisi Spanyol Hattrick Juara Piala Eropa

Rep: Febrian Fachri/ Red: Israr Itah
Graziano Pelle mencetak gol kedua Italia ke gawang Spanyol.
Foto: REUTERS/Darren Staples
Graziano Pelle mencetak gol kedua Italia ke gawang Spanyol.

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Langkah Spanyol, sang juara bertahan dua kali berurutan, terhenti di Piala Eropa 2016. La Roja dibekap Italia 0-2 pada pertandingan 16 besar yang digelar di Stade de France, Saint-Denis, Senin (27/6).

Azzurri unggul berkat gol bek Giorgio Chiellini serta striker Graziano Pelle. Chiellini mencetak gol pada menit ke-33. Sementara Pelle membuat gol pada pengujung laga.

Ini menjadi pembalasan manis Italia yang empat tahun lalu bertekuk lutut pada partai puncak seusai dipermalukan Spanyol 0-4. Skuat asuhan Antonio Conte akan bertemu Jerman pada babak delapan besar nanti. 

Italia mendominasi laga sejak kick-off. Percobaan Graziano Pelle dan Marco Parolo hampir berbuah gol andai kiper Spanyol David De Gea tak cekatan di bawah mistar.  Kiper Manchester United ini berhasil menepis tandukan Pelle dan tendangan Parolo.

Tapi ketangguhan De Gea bobol juga oleh Chiellini. Gol berawal dari tendangan bebas di depan kotak penalti yang dieksekusi oleh Eder. Sepakan keras striker Inter Milan itu berhasil diblok oleh De Gea.

Tapi bola pantulan disambut oleh Emanuele Giaccherini. De Gea berusaha menahan, tapi bola sudah melaju ke arah Chiellini. Dengan mudah Chiellini meneruskan bola ke gawang De Gea yang sudah tak terjaga. 

Awal babak kedua Italia masih mendominasi permainan. Pada 10 menit pertama seusai turun minum, Italia tak membiarkan Spanyol berkembang.

Satu peluang bagus didapatkan Italia melalui Eder pada menit ke-54. triker Inter Milan itu melakukan solo run ke dalam kotak penalti lawan usai menerima umpan tumit dari Graziano Pelle. Sayang De Gea masih dapat mengamankan sepakan keras Eder. 

Tim Matador baru mulai membrikan perlawanan setelahnya. Aritz Aduriz yang masuk sebagai pemain pengganti mendapatkan peluang bagus di dalam kotak penalti Gli Azzuri pada menit ke-69. Namun tendangan pemain Athletic Bilbao itu masih bisa diamankan Gianluigi Buffon. 

Setelah itu tiga peluang lagi didapatkan pasukan Vicente Del Bosque. Yaitu melalui Lucas Vazquez, Andres Iniesta dan Gerard Pique. Hanya, ketangguhan Gianluigi Buffon di bawah mistar Italia masih belum bisa tergoyahkan.

Keluar menyerang menyisakan celah di pertahanan Spanyol yang bisa dimanfaatkan Italia untuk mencetak gol kedua sekaligus memastikan kemenangan. Mattia De Sciglio memberikan umpan matang kepada Pelle yang melepaskan tendangan voli jarak dekat yang tak kuasa dihentikan De Gea.

 

 

 

 

 

 

 

Febrian Fachri

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement