Ahad 26 Jun 2016 22:06 WIB

Prancis Lumat Mimpi Irlandia ke Perempat Final

Rep: Ali Mansur/ Red: Angga Indrawan
Dimitri Payet mencium sepatu Antoine Griezman yang baru saja mencetak gol kedua Prancis.
Foto: REUTERS/Max Rossi
Dimitri Payet mencium sepatu Antoine Griezman yang baru saja mencetak gol kedua Prancis.

REPUBLIKA.CO.ID, LYON -- Prancis sukses menyegel satu tempat di babak perempat final Piala Eropa 2016, usai mengalahkan Republik Irlandia dengan skor 2-1. Bermain di Stadion Parc Olympique Lyonnais, Ahad (26/6) malam WIB, Prancis sempat tertinggal lebih dulu pada babak pertama. Namun setelah turun skuat Ayam Jantan mengamuk dan membalikkan keadaan. 

Dalam laga itu, tim lawan juga harus bermain dengan 10 pemain, setelah salah satu pemain diberi hadiah kartu merah oleh wasit pertandingan. Setelah tertinggal satu gol pada paruh pertama, Prancis langsung tancap gas sejak peluit kick off babak kedua. 

Akhirnya upaya tim tuan rumah untuk menyamakan kedudukan membuahkan hasil. Pada menit ke-57, Antoine Griezmann menjebol gawang Randolph. Gol penyama itu berawal umpan silang Sagna dari sisi kiri yang diteruskan oleh sundulan Griezmann dan tak bisa dihalau Randolph. Kedudukan kembali imbang menjadi 1-1.

Hanya berselang empat menit, penyerang Atletico Madrid itu kembali mencatatkan namanya di papan skor dan membawa Prancis menggandakan keunggulan. Bermula dari serangan balik cepat melalui umpan panjang dari lini belakang yang ditujukan kepada Giroud. 

Pemain Arsenal itu membelokkan bola dengan kepalanya kepada Griezmann yang berdiri bebas. Tanpa ampun setelah menerima bola dan sedikit menggoceknya, Griezmann menembakknya ke arah gawang tanpa bisa dihalu oleh Randolph. Prancis berbalik unggul menjadi 2-1.

Republik Irlandia yang berbalik tertinggal, mencoba mencari gol untuk menyamakan kedudukan, justru harus menerima kenyataan pahit, usai salah satu pemainnya diusir dari lapangan. Shane Duffy dianggap melakukan pelanggaran keras terhadap Griezmann, sedikit di luar kotak penalti. Dengan kalah jumlah pemain, Republik Irlandia semakin sulit untuk menyamakan kedudukan. Akibatnya skor 2-1 untuk keunggulan Prancis bertahan hingga laga usai.

Dengan kemenangan ini, Prancis berhak melaju ke babak selanjutnya. Anak asuhan Didier Deschamps itu akan bertemu pemenang antara Inggris dengan Islandia di babak perempat final nanti. Sementara Inggris dan Islandia baru akan bertanding pada Senin (27/6) nanti. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement